Bag Sumda Polres Sikka Laksanakan Rikmin Awal Calon Siswa Bintara Polri

Bag Sumda Polres Sikka Laksanakan Rikmin Awal Calon Siswa Bintara Polri

Tribratanewssikka.com, Maumere – Bagsumda Polres Sikka selaku Panita Pembantu Penerimaan Panda Polda NTT melaksanakan kegiatan pemeriksaan adiminstrasi awal calon siswa bintara Polri T.A. 2020 di Aula Kemala Hikmah Polres Sikka, Jumat (21/8/2020) pagi.

Panitia pemeriksaan sendiri terdiri dari 10 personil Bag Sumda, 1 personil Siwas Polres Sikka, 2 Personil Sie Propam,  1 Personil perwakilan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dan 1 Personil perwakilan Dinas Pendidikan Kab. Sikka.

Pemeriksaan adminstrasi awal terdiri dari pemeriksaan administrasi, pengukuran berat dan tinggi badan terhadap calon siswa Bintara Polri T.A 2020.

Kabag Sumda Polres Sikka Akp Dewa Gede Wiadnyana mengatakan, kegiatan pemeriksaan tersebut berlangsung dengan tetap mempedomani protokol kesehatan.

“Kegiatan dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatah seperti menjaga jarak, menggunakan masker dan faceshield bagi petugas pemeriksa, dan casis serta menyediakan tempat cuci tangan dan pengecekkan suhu tubuh,” jelas Akp Dewa. (k21)