Puncak Acara “Simfoni Duka Ami Noran” Polres Sikka Laksanakan Pengamanan

Puncak Acara “Simfoni Duka Ami Noran” Polres Sikka Laksanakan Pengamanan

Tribratanewssikka.com, Maumere – Rangkaian acara “Simfoni Duka Ami Noran” mengenang 30 tahun tragedi bencana gempa dan tsunami 1992 yang melanda Kabupaten Sikka hari ini mencapai puncaknya, yakni tepat pada tanggal 12 Desember 30 tahun silam, tragedi gempa bumi beserta tsunami tersebut terjadi dan melanda Kab. Sikka.

Pada puncak acara hari ini, diadakan Misa mengenang  tragedi bencana gempa dan tsunami 1992 yang dipimpin langsung oleh Bapa Uskup Maumere Mgr. Edwaldus Martinus Sedu dan 8 (delapan) Imam konselebran bertempat di Lapangan Katedral Maumere, Jl. Mgr. Soegiyopranoto, Kel. Kota Uneng, Kab. Sikka.

Polres Sikka, dalam hal ini menerjunkan personilnya untuk melakukan pengamanan jalannya acara misa tersebut.

“Personil satuan lalu lintas diturunkan untuk mengatur jalannya lalu lintas, agar tetap tertib dan tidak mengganggu jalannya misa, serta personil pengamanan dari polres dan polsek terdekat untuk menjadi keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam melaksanakan misa,” jelas Wakapolres Kompol Ruliyanto J. P. Pahroen, S.Sos., S.I.K.,  melalui Kasihumas AKP Margono, S.E.

Untuk diketahui, rangkaian acara “Simfoni Duka Ami Noran” mengenang 30 tahun tragedi bencana gempa dan tsunami 1992 yang melanda Kabupaten Sikka telah dilaksanakan sejak Sabtu (10/12) dengan berbagai rangkaian acara salah satunya Talk Show dengan tema Budayakan Siaga Kurangi Risiko Bencana dan juga malam pameran dengan berbagai stand menarik.

“Sejak dimulainya acara hingga hari ini, Polres Sikka tidak hentinya melakukan pengamanan baik secara terbuka maupun tertutup untuk menjamin masyarakat yang ada dapat melakukan aktivitas dengan aman dan nyaman, dan acara dapat berjalan dengan lancar,” pungkasnya.