Kapolres Sikka Salurkan Bantuan Bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di 3 Desa di Kec. Talibura
Tribratanewssikka.com, Maumere – Gunung Lewotobi Laki-laki yang berada di Kab. Flores Timur, mengalami erupsi pada tanggal 23 Desember 2023 pukul 07.14 wita. Dan masih mengalami erupsi hingga hari ini. Para warga yang terdampak erupsi gunung berapi kembar ini mulai mengungsi ke lokasi yang aman. Tidak sedikit warga yang memilih mengungsi ke wilayah perbatasan Kab. Sikka tepatnya di wilayah Kecamatan Talibura. Desa Kringa, Desa Timu Tawa, dan Desa Hikong menjadi tempat tujuan warga yang terdampak erupsi.
Siang ini, Senin (8/1) Kapolres Sikkan AKBP Hardi Dinata H., S.I.K., M.M., didampingi Ketua Bhayangkari Cab. Sikka Ny. Kiki Hardi bersama rombongan bertolak dari kantor Polres Sikka menuju ke wilayah Kec. Talibura untuk mengunjungi langsung korban erupsi gunung Lewotobi.
Selain mengungjungi dan melihat langsung lokasi pengungsian dan para warga yang terdampak erupsi, Kapolres bersama rombongan juga membawa bantuan untuk masyarakat yang terdampak erupsi dan mengungsi di wilayah perbatasan Kab. Sikka. Bantuan ini dikumpulkan oleh seluruh personil Polres Sikka.
Sebanyak 2 ton (2.050 kg) beras yang dibagi dalam 410 karung beras kemas 5 kg dan 100 dos mie instan diberikan kepada warga flores timur yang memilih mengungsi di wilayah perbatasan. Dari pantauan Humas Polres Sikka di lapangan, di Desa Kringa terdapat 6 KK, Desa Hikong 22 KK dan Desa Timu Tawa 23 KK.
“Kami dari Polres Sikka, hari ini memberikan bantuan untuk warga pengungsian erupsi gunung Lewotobi, berupa beras dan mie instan. Diharapkan, ini dapat membantu rekan-rekan warga yang mengungsi untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ucap Kapolres Sikka.