Menjelang Perayaan Komuni Suci Pertama, Personil KP3 Laut Lakukan Patroli Kamtibmas KRYD di Area Pelabuhan

Menjelang Perayaan Komuni Suci Pertama, Personil KP3 Laut Lakukan Patroli Kamtibmas KRYD di Area Pelabuhan

Maumere, Polres Sikka~ Personil Pospol KP3 Laut Polsek Alok, menindak lanjuti perintah Kapolres Sikka menjelang pelaksanaan perayaan Komuni Suci Pertama bagi umat Khatolik di Maumere, Personil KP3 Laut melaksanakan apel dan dilanjutkan dengan patroli (KRYD) segala aktivitas di Pelabuhan dan falisitas umum di area Pelabuhan Lorentius Say dan Pelabuhan Rakyat Wuring, Sabtu (01/06/2024) mulai Pukul.20.00 Wita.

Patroli dilakukan Personel KP3 dipimpin oleh Aipda Hasani Husein bersama Brigpol Arnoldus B Ludassos, S.H. dengan melakukan kegiatan Patroli di Area Pelabuhan Lorentius Say dan Pelabuhan Rakyat Wuring, khususnya di pelabuhan Container maupun di pelabuhan kapal Penumpang/reguler.
Hal ini bertujuan untuk memantau aktifitas warga di areal Pelabuhan dalam upaya menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif.


Komandan KP3 Laut, Aiptu Petrus N.B Harving  mengatakan,  "pelaksanaan kegiatan patroli (KRYD) di areal pelabuhan laut, anggota  memberikan himbauan dan mengingatkan para warga yang beraktivitas di pelabuhan  untuk selalu waspada dan jangan melanggar hukum".

Selain itu, petugas juga mengawasi keamanan fasilitas seperti Dermaga KSOP, Pelabuhan baru Pelindo, Pelabuhan Wuring, Dermaga L Say Maumere, peti kemas dan lainnya.

Keberadaan anggota Polri ditengah-tengah masyarakat terutama di area pelabuhan dapat menciptakan suasana yang aman dan nyaman terhadap para warga yang melakukan aktifitas di dermaga.

”Selain meningkatkan silaturahmi diharapkan dapat berkomunikasi dengan baik terhadap masyarakat ketika menyampaikan himbauan ataupun pesan-pesan kamtibmas,” katanya.

”Begitu pula dengan para Nakhoda dan ABK yang kapalnya bersandar di pelabuhan agar dapat memperhatikan keamanan barang-barang di kapalnya” pungkasnya.