Patroli Kamseltibcarlantas di Wilayah Hukum Polres Sikka, Meningkatkan Kesadaran Berlalu Lintas

Patroli Kamseltibcarlantas di Wilayah Hukum Polres Sikka, Meningkatkan Kesadaran Berlalu Lintas

Tribratanewssikka.com, Maumere - Hari Selasa, 30 Januari 2024, pukul 09.00 WITA, Kepolisian Resort Sikka melalui Satuan Lalu Lintas melaksanakan Kegiatan Patroli Kamseltibcarlantas dalam upaya meningkatkan kenyamanan, keamanan, kelancaran, ketertiban, dan keselamatan dalam berlalu lintas bagi pengendara kendaraan bermotor pada siang hari.

Kegiatan ini dipimpin oleh KBO Sat Lantas Ipda Chairil Syafar, didampingi oleh Kanit Dikyasa Sat Lantas Aipda Rudi Damanik dan 1 anggota Unit Turjawali Sat Lantas Polres Sikka. Kegiatan ini fokus pada penindakan pelanggaran yang dilakukan oleh para pengendara kendaraan R4 dan R2 di wilayah hukum Polres Sikka.

Sasaran kegiatan mencakup para pengendara kendaraan R4 dan R2 yang melakukan pelanggaran, kendaraan R2 dan R4 yang memarkir kendaraan di bahu jalan, serta kendaraan R2 dan R4 yang melawan arus. Rute patroli melibatkan jalur-jalur strategis, meliputi Mako Polres Sikka, Jalan Raja Centis, Jalan Cakalang, Jalan Sultan Hasanudin, Jalan Moa Toda, Jalan Jend. A. Yani, dan kembali ke Mako Polres Sikka.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah terciptanya Kamseltibcarlantas yang aman dan lancar di Wilayah Hukum Polres Sikka. Dengan adanya patroli ini, diharapkan para pengemudi kendaraan dan pengguna jalan akan lebih mematuhi aturan lalu lintas, sehingga dapat mencegah dan mengurangi angka kecelakaan serta pelanggaran lalu lintas di wilayah tersebut,” jelas Kasat Lantas AKP Ratna Yuda Tupong kepada Humas Polres Sikka.

Kegiatan berlangsung di lokasi keramaian, terutama di area pertokoan yang rawan kemacetan dan kecelakaan. “Hasil yang diharapkan meliputi terciptanya kamseltibcarlantas yang aman, para pengguna jalan mematuhi peraturan lalu lintas, dan upaya pencegahan serta pengurangan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di Wilayah Hukum Polres Sikka,” tutupnya.