Operasi Yustisi, Masyarakat Yang Tidak Menggunakan Masker Dihukum Membersihkan Sampah Hingga Push Up
Tribratanewssikka.com, Maumere - Gabungan personil Polres Sikka, Damkar Kab. Sikka dan Sat Pol PP Kabupaten Sikka melakukan giat Pengamanan dan Sosialisasi dalam rangka penerapan disiplin, dan penegakan hukum protokoler Kesehatan, Rabu (16/9/2020).
Sosialisasi dan penindakan tersebut dilakukan secara mobile dan stasioner, untuk pelaksanaan secara stasioner dilaksanakan disepanjang jalan Don P.X. Da Silva sepanjang pertokoan Maumere menggunakan pengeras suara, petugas menyampaikan imbauan selain itu petugas juga memberikan tindakan kepada Warga yang tidak menggunakan Masker.
Pelanggar diberikan hukuman berupa hukuman membersihkan sampah hingga push up, selanjutnya pelangar dicatat namanya dan diberikan masker oleh petugas.
Sebelum giat dimulai diawali dengan Apel, dan Arahan dari Sekretaris Sat Pol PP ALFONS NAGA, S.p, Kasubag Humas Ops Polres Sikka AKP PETRUS KANISIUS DETHI, didampingi Kasubag Dalops Polres Sikka IPTU SIPRIANUS RAJA dan KBO Samapta Polres Sikka IPDA MUHAMMADONG dgn Penekanan-penekanan agar dalam Pelaksanaan Tugas Menghindari sikap arogan, memberikan himbauan yang humanis kepada masyarakat.
"Sosialisasi dan penerapan disiplin protokoler kesehatan, dilaksanakan agar masyarakat selalu menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta selalu mencuci tangan dan apabila ada masyarakat yang tidak menggunakan masker di beri tindakan sosial berupa membersihkan dan memungut sampah, selanjutnya diberikan masker gratis yang sudah disiapkan oleh Sat Pol PP" Penerapan disiplin penegakan hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan pengendalian Covid-19. Ungkap KasubagHumas Polres Sikka. (h21).