Percepat Vaksinasi Covid-19, Polsek Alok gelar vaksinasi untuk masyarakat

Percepat Vaksinasi Covid-19, Polsek Alok gelar vaksinasi untuk masyarakat

Tribratanewssikka.com, Maumere – Kepolisian Resor Sikka jajaran Polda NTT terus gencar menggelar vaksinasi covid-19 massal membantu program pemerintah dalam upaya mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity, khususnya di wilayah Kabupaten Sikka. Kali ini, Gerai Vaksin TNI-Polri dilaksanakan di Polsek Alok, Senin (25/10/2021).

Kapolres Sikka AKBP Sajimin, S.I.K., M.H., mengungkapkan pemerintah menggalakan Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-Polri dengan target 1 juta orang per hati, masyarakat tidak perlu takut untuk mengikuti vaksinasi, dengan vaksin, masyarakat turut serta dalam membantu program pemerintah dalam rangka percepatan penanganan covid-19.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada tim vaksinasi, baik anggota Polres Sikka, Lanal Maumere, dan Dinas Kesehatan Kab. Sikka yang senantiasa menjadi garda terdepan dalam menanggulangi penyebaran covid-19 di wilayah Kab. Sikka,” ungkap Kapolres Sikka.

Dalam kesempatan ini saya juga mengimbau kepada masyarakat yang sudah menjalani vaksinasi, agar tetap memathu 5 M protokol kesehatan, demi menekan laju penyebaran covid-19, yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunana dan mengurangi mobilitas.  

Untuk diketahui, sebanyak 524 Dosis Vaksin di berikan kepada masyarakat dalam kegiatan hari ini. (k21)