Kegiatan Bhabinkamtibmas Desa Wairterang (Desa Binaan) Kec. Waigete Kab.Sikka Aipda Hendra P.A Rejab Menghadiri dan Pam Serah Terima 1 Ruangan Posyandu Mawar
Tribratanewssikka. Sabtu tanggal 06 Juli 2024 pukul 11.00 wita, Bertempat di Posyandu Mawar tepatnya di RT.15, Dusun Wodong Desa Wairterang Kec.Waigete, Kab Sikka. Aipda Hendra P.A Rejab menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan kegiatan "Serah terima 1 ruangan Posyandu Mawar Dari Pemerintah Desa Kepada Pihak Pengelola Dan Pemanfaat"
Kegiatan Serah terima 1 ruangan Posyandu Mawar dari Pemerintah Desa kepada pihak pengelola dan pemanfaat ini dimana akan digunakan untuk pelayanan kepada warga Dusun Wodong, serta pemanfaat Posyandu lainya. Pembangunan penambahan ruangan Posyandu tersebut mendapatkan alokasi dana Desa TA.2024.
Hadir dalam giat di maksud antara lain, Pejabat Desa Wairterang, Ketua BPD bersama anggota, Perangkat Desa, Para Kepala Dusun, Kader Posyandu dab Warga Dusun Wodong.
Dalam giat tersebut Bhabinkamtibmas turut menyampaikan beberapa pesan kamtibmas antara lain:
1. Mengajak masyarakat untuk selalu menjaga semua fasilitas umum dengan baik, sehingga dapat dipergunakan dalam jangka waktu yang panjang
2. Mengajak warga untuk selalu mendukung setiap Program Pemerintah Desa Wairterang, serta mendukung pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas dalam menjaga situasi agar selalu aman dan kondusif.
3. Menghimbau kepada warga agar selalu menjaga pola hidup sehat dimulai dari lingkungan keluarga hingga pada lingkungan tempat tinggal, seiring dengan meningkatnya wabah penyakit malaria, yang terjadi di Wilayah Desa wairterang.
4. Menghimbau warga agar tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum seperti bermain judi, baik judi dalam bentuk online maupun judi yang sering terjadi pada lingkungan masyarakat.
Dengan kehadiran, pengamanan serta pesan kamtibmas yang disampikan oleh Babhinkamtibmas, Kehadiran Bhabinkamtibmas di sambut baik, serta warga siap mendukung Program Pemerintah dan turut aktif menjaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.