POLRI UNTUK MASYARAKAT : PENGAMANAN KEGIATAN TURNAMEN SEPAK BOLA PIALA BUPATI SIKKA TAHUN 2025

Tribratanewssikka-Maumere
20-07-2025
Untuk menjamin keamanan dan ketertiban kegiatan masyarakat, maka pada hari Sabtu tanggal 19 Juli 2025, pukul 14.30 wita, bertempat di Lapangan Sepak Bola Gelora Samador Maumere di Jl. Gajah Mada, Kel. Madawat, Kec. Alok, Kab. Sikka, telah dilaksanakan pengamanan Pertandingan Sepak Bola antar Kecamatan dalam rangka memperebutkan Piala Bupati Sikka Tahun 2025, yang dilaksanakan oleh Personil Polres Sikka.
Adapun hasil pertandingan hari ini dapat dilaporkan sebagai berikut :
1. Pertandingan Pertama : Kec. Alok (3) VS Kec. Lela (1)
2. Pertandingan Kedua : Kec. Alok Timur A (1) VS Kec. Tanawawo (0)
Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Sikka Tahun 2025 berlangsung dari tanggal 28 Juni 2025 s.d 10 Agustus 2025 bertempat di Lapangan Sepak Bola Gelora Samador Maumere.
Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Sikka Tahun 2025 mendapat pengaman dari Anggota Polres Sikka yang tersprin dalam Sprin Kapolres Sikka Nomor : Sprin/450/VI/PAM.3.3./2025 yang dipimpin oleh IPDA MARHASHIM
Seluruh rangkaian pertandingan Sepak Bola Piala Bupati Sikka Tahun 2025 hari ini Sabtu tanggal 19 Juli 2025 berakhir pukul 17.50 wita dalam keadaan aman dan kondusif.
( Humas Polres Sikka )