Apel Jam Pimpinan Kapolres Tekankan Kedisiplinan dan Kewajiban dalam Bertugas

Apel Jam Pimpinan Kapolres Tekankan Kedisiplinan dan Kewajiban dalam Bertugas

 

Tribratanewssikka.com, Maumere – Polres SIkka jajaran Polda NTT melaksanakan apel pagi di halaman Mapolres Sikka, Senin (30/1/2023) pagi pukul 07.30 wita.

Apel pagi ini dipimpin langsung oleh Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K., dan diikuti oleh seluruh personil Polres Sikka dan para Kapolsek jajaran.

Kapolres Sikka dalam amanatnya, mengucapan terima kepada seluruh personil atas pelaksanaan apel pagi yang sudah tepat waktu yakni dimulai tepat pukul 07.30 Wita.

Kapolres juga menekankan kepada personil untuk lebih disiplin dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

“Agar lebih disiplin dalam melaksanakan tugas, jika waktunya serah terima tugas jaga, agar seluruh personil hadir tepat waktu dan lengkap,” tegas Kapolres.

Kapolres juga kembali mengingatkan kepada personilnya, bahwa telah dilaksanakan upacara pemecatan terhadap dua personil Polres Sikka beberapa waktu lalu, dan diharapkan tidak ada lagi anggota Polres Sikka yang dipecat kedepannya.

“Saya sangat berharap kedepannya tidak terjadi lagi hal seperti ini, mari laksanakan tugas sesuai dengan SOP yang berlaku, bekerja dengan setulus hati dan ikhlas dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat,” pungkasnya.