Gerai Vaksin TNI-Polri Hadir Di Pelabuhan Lauren-Say Maumere
Maumere: Gerai vaksin TNI-Polri telah menggelar vaksinasi massal gratis bagi masyarakat guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
"Polres Sikka mengerahkan tenaga kesehatan dan beberapa aparat pendukung untuk melakukan vaksinasi terhadap masyarakat," kata Kapolres Sikka AKBP SAJIMIN, S.I.K.,M.H Selasa (26/10/2021).
Kali ini Polres Sikka telah menyediakan Gerai Vaksin TNI-Polri di Pelabuhan laut Lauren-Say Maumere.
Kapolres Sikka mengatakan tujuan di bukanya gerai Vaksin TNI-Polri di pelabuhan Lauren-say Maumere yaitu guna membantu memudahkan masyarakat luar pulau untuk medapatkan vaksin secara gratis.
Gerai Vaksin TNI-Polri juga hadir dengan tujuan guna memfasilitasi masyarakat yang belum disuntik vaksin Covid-19 atau virus corona.
"Gerai Vaksin TNI-Polri sendiri sudah dimulai di beberapa titik lokasi di Kabupaten Sikka yang di anggap sebagai titik temunya banyak masyarakat khususnya di kabupaten sikka, dan kedepannya kegiatan ini akan terus di laksanakan hingga seluruh masyarakat Kabupaten Sikka mendapatkan sertifikat vaksin " katanya. (F17)