KASAT BINMAS POLRES SIKKA MENJADI NARASUMBER DALAM KEGIATAN PKKMB UNIPA

KASAT BINMAS POLRES SIKKA MENJADI NARASUMBER DALAM KEGIATAN PKKMB UNIPA

Tribratanewssikka.com. Maumere " Disiplin dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan, sebagai insan terpelajar maka mahasiswa harus menjadi contoh bagi para pelajar dan masyrakat ". Kata Kasat Binmas. Hal tersebut disampaikan oleh Kasat Binmas Polres Sikka AKP Mikael Darmasa Donis yang mewakili Kapolres Sikka AKBP Hardi Dinata H, S.I.K., M.M. dalam memberikan materi  " Disiplin Dan Berdaya Saing kepada 1545 orang peserta PKKMB ( Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru ) Universitas Nusa Nipa di Pelataran Gedung Nusa Nipa, pada hari Senin tanggal 12 Agustus 2024, jam 10.30 wita.

Kegiatan PKKMB Nusa Nipa tahun 2024, mengusung Tema: " Generasi Nusa Nipa: Religius, Nasionalis, Disiplin, Dan Berdaya Saing Untuk Indonesia Emas".

Turut hadir dalam kegiatan tersebut beberapa pemateri yaitu Penjabat Bupati Sikka yang diwakili oleh Kabid Riset Dan Inovasi Daerah Kab.Sikka Bapak Fransiskus Suryanto Nara Bata, S.T, Kajari Sikka Yang diwakili oleh Bapak Iwan Gustiawan, S.H.

Setelah para Narasumber memberikan materi, dalam sesi diskusi dan tanya jawab beberapa mahasiswa baru mengajukan beberapa pertanyaan diantaranya:  Bagaimanakah membangun disiplin diri sendiri dan bagaimanakah tips untuk menjadi sukses. Menanggapi pertanyaan tersebut AKP Mikael Darmasa Donis menjelaskan bahwa tidak sulit untuk membangun disiplin yakni dengan kesadaran, etika, moral dan ilmu pengetahuan maka seseorang bisa membangun disipllin dimulai dari dirinya sendiri, keluarga dan lingkungan. Dengan Disiplin maka seseorang pasti akan meraih kesuksesan.

Mahasiswa baru yang mendengarkan materi yag diberikan menyimak dengan penuh semangat, tertib penuh perhatian. Rektor Unipa Dr.Yonas Klemens Gregorius Dori Gobang, S.Fil., M.A,  beserta panitia PKKMB mengucapkan Terimaksih dan Apresiasi terhadap para Narasumber yang telah memberikan motivasi dan pendidikan kepada peserta PKKMB Universitas Nusa Nipa. Kegiatan berjalan aman dan lancar.