Mediasi Bhabinkamtibmas Berhasil Selesaikan Sengketa Tanah di Desa Nitakloang

Tribratanewssikka. Com - Maumere. Anggota Bhabinkamtibmas Desa Nitakloang, Kec. Nita, Kab. Sikka, BRIGPOL Aprianus I. Reko, berhasil memediasi sengketa tanah antara dua warga Dusun Blatat dalam sebuah pertemuan yang berlangsung di aula kantor Desa Nitakloang.

Berawal disebut Pihak pertama,Saudara Dasius Djuaang alias Djuang, 64 tahun, seorang petani, datang ke Kantor Desa Nitakloang pada bulan April 2024 untuk melaporkan bahwa tanah yang sedang diukur untuk program pembuatan sertifikat (PRONA) atas nama pihak kedua, Petrus Yansen, 47 tahun, juga seorang petani, adalah miliknya. Maka Pihak Pertama meminta agar menghentiian sementara proses pengukuran dan meminta untuk di mediasikan tentang persoalan ini. 

 

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan maka Pemerintah Desa Nitakloang mengambil langkah mediasi yang berlangsung pada hari Rabu, 05 Juni 2024, pukul 09.00 WITA, yang dipimpin oleh Ketua BPD Desa Nitakloang, Bapak Valentinus Bela, didampingi oleh tokoh adat Bapak Kristianus Nong, serta Anggota Bhabinkamtibmas Desa Nitakloang. 

 

Perlu diketahui bahwa Kedua belah pihak, diketahui memiliki hubungan kekeluargaan sebagai kakak adik kandung, dan dalam mediasi kedua bela pihak sepakat untuk menyelesaikan masalah ini secara damai atau secara kekekuargaan. 

 

Hasil Mediasi yang dicapai dalam mediasi tersebut bahwa pihak pertama saudara Dasius Djuaang memberikan izin untuk melanjutkan pengukuran dan pembuatan sertifikat tanah (PRONA) atas nama Petrus Yansen. Mediasi ini dihadiri oleh keluarga dari kedua belah pihak dan berlangsung hingga pukul 10.50 WITA dengan aman dan lancar.

 

Bhabinkamtibmas desa Nitakloang BRIGPOL Aprianus I. Reko menambahkan bahwa hubungan saudara sampai kapanpun tak bisa dipisahkan maka dari itu segala peristiwa atau kejadian yang terjadi didalam keluarga diharapkan untuk dibicarakan dengan baik agar mendapatkan solusi yang baik seperti yang terjadi pada saat ini. 

 

Bhabinkamtibmas juga berpesan semoga kejadian ini tidak akan terulang lagi pada kedua bela pihak dan kepada pihak lainnya dimasa yang akan datang agar kita semua dapat hidup berdampingan secara aman dan damai. Pungkasnya. 

 

Keberhasilan mediasi ini menunjukkan peran penting Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat sekaligus siapsiaga dalam menyelesaikan konflik dilungkungan warga binaannya secara kekeluargaan.