Menjamin Sitkamtibmas Kondusif Piket SPKT III Polsek Paga Melaksanakan Patroli Rutin
Tribratanewssikka.com - Polres Sikka ~ Selasa tanggal 21 Mei 2024, Pukul 21.00 wita, Piket SPKT Regu III Polsek Paga Polres Sikka dibawah pimpinan Bripka Edison Budo Seda beserta 2 (Dua) personil Aipda Fransiskus Lister dan Aipda Samad Dadi Ahmad melaksanakan patroli rutin dengan sarana 2 unit kendaraan roda dua untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Paga agar tetap kondusif.
Sasaran patroli rutin ini mencakup Kantor instansi pemerintah dan swasta yang meliputi Kantor Pegadaian Paga, Kantor Bank BRI Unit Paga, Kantor Bank NTT Paga dan Tempat fasilitas umum yakni SPBU Paga serta masyarakat di Wilkum Polsek Paga.
Patroli dilaksanakan guna memelihara dan meningkatkan ketertiban hukum masyarakat dan membina ketentraman agar sitkamtibmas aman dan kondusif, terutama di kantor pemerintah dan swasta (Kantor Bank BRI, Bank NTT dan Pegadaian ) serta tempat fasilitas umum lainnya (SPBU Paga). Menciptakan sitkamtibmas yang aman dan kondusif baik di sekitar pemukiman warga
Dalam pelaksanaan patroli rutin ini juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu membangun komunikasi dan kerja sama dengan Pihak kepolisian, apabila adanya gangguan Kamtibmas di lingkungan sekitarnya agar segera menghubungi Polsek Paga. Selain itu juga menghimbau untuk bersama-sama manjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masing-masing.
Kapolsek Paga, Iptu Donatus Paru memberikan ucapan terima kasih dan menekankan kepada personil yang melaksanakan patroli tetap semangat dalam tugas yang didasari keikhlasan dan semangat melayani masyarakat.
Iptu Donatus juga berharap dengan pelaksanaan patroli rutin ini selain untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tentram.