Penggalangan Tokoh Masyarakat Desa Kolidetung dalam Mendukung Pilkada Damai 2024

Tribratanewssikka.com - Maumere.,Pada Jumat, 27 September 2024, Polsek Lela, Polres Sikka, melalui Kapolsek Lela IPTU I Nyoman Simion, melaksanakan kegiatan Colling System dan penggalangan tokoh masyarakat di Desa Kolidetung, Kecamatan Lela, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat dukungan terhadap terciptanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang aman, tertib, dan damai di wilayah Kabupaten Sikka pada tahun 2024.

Berlokasi di Dusun Nanga, Desa Kolidetung, kegiatan ini menggandeng tokoh masyarakat setempat, Bapak Robertus Belarminus Saeng, yang memiliki pengaruh besar di lingkungannya. Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek Lela menyampaikan pentingnya keterlibatan tokoh masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. "Peran aktif tokoh masyarakat sangat dibutuhkan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan. Kami berharap tokoh-tokoh masyarakat dapat turut serta menyebarkan pesan-pesan perdamaian dan mendukung pelaksanaan Pilkada dengan aman dan damai," ujar IPTU I Nyoman Simion.

 

Dalam kesempatan itu, Kapolsek juga mengingatkan pentingnya peran tokoh agama, tokoh pemuda, dan organisasi kemasyarakatan (Ormas) dalam membantu menyosialisasikan pentingnya berpartisipasi secara bijak dalam Pilkada. Dukungan dari berbagai elemen masyarakat ini diharapkan dapat mengurangi potensi konflik yang kerap muncul dalam proses demokrasi.

 

Bapak Robertus Belarminus Saeng menyambut baik inisiatif Polsek Lela dalam upaya menjaga keamanan selama tahapan Pilkada. "Kami sangat mengapresiasi langkah Polsek Lela dalam menggalang dukungan untuk Pilkada damai. Kami siap membantu menyebarkan pesan perdamaian dan mendorong masyarakat untuk berpartisipasi secara aktif dan bertanggung jawab dalam Pilkada 2024," kata Robertus.

 

Kegiatan penggalangan ini berlangsung dengan aman dan lancar hingga pukul 12.30 WITA. Diharapkan sinergi antara kepolisian dan tokoh masyarakat dapat terus terjalin dengan baik, sehingga pelaksanaan Pilkada di Kecamatan Lela dan seluruh wilayah Kabupaten Sikka berjalan kondusif dan damai.

 

Kapolsek Lela menegaskan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan di wilayah-wilayah lain, guna memastikan semua elemen masyarakat terlibat dalam menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif selama Pilkada Serentak 2024. ( Cm²4 )