Perlombaan Futsal antar anak-anak anggota Polres Sikka meriahkan rangkaian acara sambut Hari Bhayangkara ke-77

Perlombaan Futsal antar anak-anak anggota Polres Sikka meriahkan rangkaian acara sambut Hari Bhayangkara ke-77
Kapolres Sikka sedang menonton langsung pertandingan futsal antar anak-anak dari pinggir lapangan
Perlombaan Futsal antar anak-anak anggota Polres Sikka meriahkan rangkaian acara sambut Hari Bhayangkara ke-77

Tribratanewssikka.com, Maumere – Berbagai rangkaian perlombaan dan kegiatan jelang hari Bhayangkara ke-77 di Polres Sikka tengah dilaksanakan. Tidak hanya melibatkan anggota Polri, namun kali ini anak-anak dari personil Polres Sikka juga dilibatkan dalam lomba futsal antar anak-anak anggota Polres Sikka. Kegiatan lomba futsal ini dipanitiai oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Sikka.

Dalam perlombaan tersebut tampak Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K, juga antusias untuk menonton jalannya pertandingan tersebut. Terlihat di pinggir lapangan futsal, Kapolres berdiri sambil memantau dengan senyum melihat keseruan dan kelucuan anak-anak dalam memainkan si kulit bundar ditengah lapangan.

Kepada Humas Polres Sikka Ketua Panitia Perlombaan Futsal Kasat Reskrim AKP Nyoman Gede Arya T. Putra, S.H., S.I.K. menyampaikan, perlombaan ini diselenggarakan secara mendadak.

“Perlombaan ini kita adakan juga secara mendadak, karena kita melihat antusias dari anak-anak ketikan menjadi supporter dalam pertandingan futsal orang dewasa, maka munculah ide untuk melibatkan juga anak-anak dalam perlombaan ini. Terlihat mereka sangat antusias dan gembira dalam perlombaan ini, ada juga yang sangat piawai dalam menggiring bola di tengah lapangan,” ucap AKP Nyoman.

AKP Nyoman juga menambahkan, bahwa semua rangkaian perlombaan yang diadakan untuk internal Polres Sikka ini bertujuan untuk meningkatkan kekompokkan dan soliditas dari personil Polres Sikka.

“Semua perlombaan ini selain untuk memeriahkan Hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang, juga untuk meningkatkan kekompakan dan soliditas juga memupuk persaudaraan antar sesame personil Polri khususnya Polres Sikka,” pungkasnya.