Polres Sikka Gelar Apel Pergeseran Personel untuk Tugas BKO Aman Nusa 2 di Flores Timur, Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi
Tribratanewssikka.com - Maumere, 9 November 2024 – Sebagai bentuk respons cepat terhadap bencana erupsi Gunung Lewotobi di Kabupaten Flores Timur, Polres Sikka melaksanakan apel pergeseran personel yang ditugaskan dalam Bantuan Kendali Operasi (BKO) Aman Nusa 2.
Apel tersebut berlangsung pada Sabtu pagi, pukul 07.20 WITA, di Lapangan Hitam Polres Sikka, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini melibatkan 16 personel, termasuk dua personel kesehatan (DOKKES), yang akan bertugas selama 14 hari, terhitung sejak tanggal 9 hingga 22 November 2024.
Apel dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Polres (WakaPolres) Sikka, KOMPOL Nofi Posu, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kabagops AKP I Wayan Oka Deswanta, S.E., Kabag SDM AKP Susanto, S.E., Kasat Samapta IPTU Putu Sumadi, S.H., serta Kasubbagdalops IPTU Valentinus Tani.
Dalam arahannya, KOMPOL Nofi Posu mengingatkan seluruh personel untuk memahami tujuan misi kemanusiaan tersebut, yang bertujuan membantu masyarakat yang terdampak erupsi di wilayah Kecamatan Titehena, Desa Konga, Kabupaten Flores Timur.
“Saya ingatkan kepada seluruh personel agar menjaga etika dan mengutamakan keselamatan dalam menjalankan tugas. Apabila terjadi situasi menonjol di lapangan, segera laporkan kepada perwira bertanggung jawab atau senior yang berada di lokasi,” ujar WakaPolres KOMPOL Nofi Posu.
Sementara itu, Kabagops Polres Sikka, AKP I Wayan Oka Deswanta, S.E., menekankan agar seluruh personel yang bertugas dapat menjaga nama baik Polri, khususnya Polres Sikka.
“Pengendali lapangan adalah Kapolres Flores Timur, jadi seluruh personel harus menjalankan tugas sesuai arahan dan menghindari tindakan yang merugikan diri sendiri maupun institusi Polri,” tegas AKP Oka Deswanta.
Para personel BKO diberangkatkan menggunakan dua kendaraan mini bus, yakni satu unit ambulans Polres Sikka dan satu mini bus umum. Sementara itu, IPDA Wilfridus Bagha, Kapolsubsektor Palue, yang sedang dalam perjalanan menuju Maumere, akan segera menyusul ke lokasi misi di Desa Konga setelah tiba.
Langkah Polres Sikka ini menunjukkan keseriusan dan kesiapan jajaran kepolisian dalam memberikan bantuan kemanusiaan serta menjamin keamanan di wilayah terdampak bencana.
Seluruh personel yang diberangkatkan diharapkan dapat memberikan dukungan moral dan fisik bagi masyarakat terdampak serta memastikan keselamatan selama masa tanggap darurat. ( Cm²4 )