Polsek Waigete Rilis Informasi Rencana Pemasangan Plang oleh PT. KRISRAMA di Lokasi HGU Nangahale
Tribratanewssikka.com-Maumere. Senin, 29 Juli 2024, pukul 10.30 WITA, Personel Polsek Waigete melakukan monitoring di lokasi HGU Nangahale. Dalam kesempatan tersebut, personel wigete bertemu dengan RD. Yanuarius Farocha untuk membahas rencana pemasangan plang oleh PT. KRISRAMA di area HGU Nangahale yang sudah bersertifikat.
RD. Yanuarius Farocha menyampaikan bahwa PT. KRISRAMA akan melaksanakan tiga agenda utama di lokasi HGU Nangahale, yang meliputi: Pembersihan Pohon: PT. KRISRAMA akan melanjutkan kegiatan pembersihan pohon-pohon di sekitar lokasi HGU Nangahale.
Penanganan Persawahan: PT. KRISRAMA berencana untuk mengunjungi lokasi persawahan yang selama ini dikelola oleh masyarakat adat. Jika masyarakat tidak mengakui kepemilikan tanah tersebut oleh PT. KRISRAMA, perusahaan berencana untuk menutup atau menjebol tanggul air yang mengarah ke persawahan tersebut.
Pemasangan Plang: PT. KRISRAMA juga akan memasang plang di lokasi HGU Nangahale yang sudah memiliki sertifikat. Jika PT. KRISRAMA melakukan tindakan seperti merusak atau menjebol tanggul air, ada kemungkinan masyarakat adat akan menolak dan situasi bisa berkembang menjadi konflik.
Penebangan pohon di area HGU Nangahale juga berpotensi menimbulkan aksi dari masyarakat adat yang dapat mengganggu ketertiban umum. Hingga saat ini, PT. KRISRAMA belum mengajukan surat resmi terkait rencana kegiatan ini kepada Polres Sikka dan Polsek Waigete.
Saat ini, belum ada personel Polri yang ditempatkan di lokasi HGU Nangahale untuk menjaga keamanan. Berita akan dirilis lebih lanjut jika terdapat perkembangan lebiih lanjut