Propam Polres Sikka Lakukan Pengecekan Personel di Pos Terpadu Operasi Ketupat Turangga 2025

Tribratanewssikka.com - Maumere, – Dalam rangka memastikan kesiapan personel dan kelancaran pengamanan selama Operasi Ketupat Turangga 2025, Propam Polres Sikka melaksanakan pengecekan langsung ke sejumlah Pos Terpadu di wilayah Kabupaten Sikka, Kamis (3/4/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kehadiran dan kesiapan anggota dalam melaksanakan tugas pengamanan di titik-titik strategis menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri.
Pengecekan dilakukan di empat Pos Terpadu, yaitu Pos Terpadu Gelora Samador, Pos Terpadu Pelabuhan L. Say, Pos Terpadu Beru, dan Pos Terpadu Bandara Frans Seda Maumere.
Tim dari Propam Polres Sikka memastikan bahwa seluruh personel hadir lengkap dan melaksanakan tugasnya dengan baik, termasuk dalam pengaturan arus lalu lintas serta pengamanan lingkungan sekitar.
Berdasarkan Surat Perintah Kapolres Sikka Nomor: Sprin/231/III/OPS.1.1./2025, Tanggal 18 Maret 2025, jumlah personel yang bertugas di masing-masing pos adalah sebagai berikut:
- Pos Terpadu Gelora Samador: 7 personel, dipimpin oleh IPDA Paulus Wayan Keso.
- Pos Terpadu Pelabuhan L. Say: 7 personel, dipimpin oleh IPDA Wempi Besituba.
- Pos Terpadu Beru: 7 personel, dipimpin oleh IPDA Efraim Emanuel.
- Pos Terpadu Bandara Frans Seda: 4 personel, dipimpin oleh IPTU Yosep Yodi Sadipun.
Dari hasil pengecekan, situasi di seluruh pos terpadu terpantau aman dan kondusif. Seluruh personel melaksanakan tugasnya sesuai dengan SOP, termasuk pengamanan area, pengaturan arus lalu lintas, serta pemantauan aktivitas masyarakat di sekitar pos-pos tersebut. Hingga saat ini, tidak ada kejadian menonjol yang mengganggu ketertiban umum.
"Personel kami dalam kondisi siap siaga untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik. Jika ada perkembangan situasi, akan segera kami laporkan kepada pimpinan," ujar Ipda Wempi Besituba yang menjadi Ka Pos Pam Pelabuhan L.Say Maumere
Dengan kesiapan penuh aparat kepolisian di lapangan, diharapkan pelaksanaan Operasi Ketupat Turangga 2025 di Kabupaten Sikka dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif hingga perayaan Idulfitri selesai. ( Cm²4 )