Giat Bhabinkamtibmas Desa Lela Kec.Lela, Kab.Sikka Aipda Adrianus Nonte Patroli Dialogis dan Sambang Mengajak Masyarakat Jaga Kamtibmas
Maumere. Bertempat di Rt.07, Rw.05, Dusun. Ruwolong Desa Lela, Kec. Lela, Kab. Sikka, Aipda Adrianus Nonte melaksanakan Patroli Dialogis dan Sambang ke Desa binaannya.
Tujuan giat Patroli dan sambang di lakukan guna memantau situasi kamtibmas yang berkembang di tengah-tengah lingkungan kehidupan masyarakat, serta upaya pencegahan gangguan kamtibmas, Menjalin komunikasi bersama masyarakat agar dapat mewujudkan kedekatan antara Bhabinkamtibmas bersama warga, sehingga dapat memudahkan pelaksanaan tugas kepolisian dalam memelihara Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Dalam kegiatan ini petugas menghimbau warga yang di sambangi agar bisa menjadi polisi untuk diri sendiri dalam menjaga dan memelihara situasi yang aman dan kondusif, Ditengah-tengah lingkungan keluarga maupun lingkungan tempat tinggal. Menghimbau kepada warga yang di sambangi agar tidak menegak minuman Alkohol yang berlebihan agar tidak merugikan diri sendiri dan org lain. Menghimbau kepada warga yang di sambangi, apa bila dalam berkendara, agar selalu menggunakan helm, serta selalu melengkapi kelengkapan kendaraan bermotor, serta selalu mematuhi segala peraturan lalulintas ketika berkendara di jalan raya
Dengan adanya kegiatan ini, Diharapkan warga masyarakat tersebut, Menerima baik himbauan yang disampaikan oleh Anggota Bhabinkamtibmas dan Siap bekerja sama dengan Polri. Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga. Bersama-sama akan menjaga sitlamtibmas aman dan terkendali.