Hujan Ekstrem Landa Talibura Sikka, Polisi dan Warga Sigap Buka Kembali Jalur Trans Maumere–Larantuka
Respons cepat anggota Polsek Waigete Polres Sikka Polda NTT melalui Pospam Talibura bersama masyarakat berhasil mengatasi gangguan lalu lintas akibat pohon tumbang, sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban di jalur vital Trans Maumere–Larantuka.
Tribratanewssikka.com - Maumere, 14 Januari 2026. Curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Sikka kembali memicu gangguan alam. Kali ini, sebuah pohon berukuran besar tumbang dan menutup badan jalan utama Trans Maumere–Larantuka, tepatnya di wilayah Habihodot, Dusun Habihodot, Desa Talibura, Kecamatan Talibura, Selasa (13/1/2026) siang.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.30 WITA, saat hujan deras disertai cuaca ekstrem melanda kawasan tersebut. Akibat kejadian ini, akses jalan nasional yang menghubungkan Maumere dan Larantuka sempat tertutup total, menyebabkan arus lalu lintas terhenti dan menimbulkan antrean kendaraan dari kedua arah.
Informasi awal mengenai kejadian tersebut diterima oleh Anggota Pospam Talibura, AIPDA Wilfridus Majuk, S.H., dari warga setempat melalui sambungan telepon. Warga melaporkan adanya pohon tumbang yang melintang tepat di atas badan jalan, dekat pertigaan Darat Pantai, sehingga tidak memungkinkan kendaraan untuk melintas.
Menindaklanjuti laporan tersebut, AIPDA Wilfridus Majuk, S.H. dengan sigap langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP). Setibanya di lokasi, benar ditemukan sebuah pohon besar tumbang akibat terpaan angin kencang dan tanah yang labil karena curah hujan tinggi, sehingga menutup seluruh badan jalan Trans Maumere–Larantuka.
Tanpa menunggu lama, aparat kepolisian bersama masyarakat setempat segera melakukan tindakan cepat dan terukur. Dengan menggunakan alat senso dan peralatan potong lainnya, proses pembersihan dan pemotongan pohon tumbang dilakukan secara gotong royong. Upaya ini dilakukan demi mempercepat pemulihan arus lalu lintas serta mencegah kemacetan berkepanjangan di jalur vital tersebut.
Selain melakukan pembersihan, anggota Pospam Talibura juga secara aktif memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat di sekitar lokasi kejadian. Warga diingatkan untuk tidak melakukan pemalakan atau pungutan liar (pungli) terhadap para pengguna jalan yang sempat terhambat akibat kejadian tersebut, demi menjaga situasi tetap aman, tertib, dan kondusif.
Berkat kesigapan aparat kepolisian dan dukungan masyarakat, proses evakuasi pohon tumbang berjalan dengan lancar. Dalam waktu relatif singkat, jalan Trans Maumere–Larantuka kembali dapat dilalui, dan arus lalu lintas berangsur normal seperti sediakala.
Dalam kejadian ini, tidak terdapat korban jiwa maupun kerugian materiil. Namun demikian, pihak kepolisian tetap mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan, khususnya saat melintasi jalur rawan pohon tumbang dan longsor di tengah cuaca ekstrem yang masih berpotensi terjadi di wilayah Kabupaten Sikka.
Kepolisian juga menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan pelayanan cepat, serta memastikan keselamatan pengguna jalan, terutama pada kondisi darurat akibat bencana alam. [Cm24]


