Jaga Kamtibmas di Desa, Bhabinkamtibmas Polsek Waigete Terus Tingkatkan Sambang Warga
Tribratanewssikka.com - Maumere • Bhabinkamtibmas Polsek Waigete Polres Sikka Polda NTT, Aiptu Johanis B.Dahoklory melaksanakan sambang masyarakat di awal tahun 2024 di daerah binaannya Desa Wairbleler, Kecamatan. Waigete, Kabupaten. Sikka, (03/01/2024). Pagi
Kegiatan ini merupakan salah satu wujud keaktifan dan sinergitas Bhabinkamtibmas dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang aman dan kondusif di awal tahun 2024 dengan melalui kerja sama yang baik antara kecamatan, kelurahan dan warga binaan.
Pada kesempatan tersebut, Ia mengajak warga untuk bersama-sama menjaga situasi kemanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) guna mencegah terjadinya ganguan kamtibmas.
“Keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat dapat terwujud apabila ada sinergitas dan kemitraan yang baik antara pihak Kepolisian dengan masyarakat yang peduli terhadap lingkungan,” jelasnya.
Terakhir Aiptu Johanis menyampaikan bahwa Call Senter Polres Sikka Sudah diaktifkan 1x24 Jam, apabila ada permasalahan ataupun gangguan segera hubungi jangan biarkan hingga masalah meluas.
“Langsung saja hubungi saya atau langsung hubungi layanan bebas pulsa Call Center 110 Polres Sikka,” tandasnya.