"Jagung Hibrida BISI-2 di Nelle Barat Capai 46 HST, Panen Ditargetkan Mei

Tribratanewssikka.com - Maumere, 9 Maret 2025 – Sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Desa Nelle Barat, Bripka Istanto Luther, melaksanakan patroli dan sambang ke lahan pertanian milik Kelompok Tani Rantai Baja di Dusun Natarlorong, Desa Nelle Barat, Kecamatan Nelle, Kabupaten Sikka, Sabtu (8/3).
Dalam kegiatan tersebut, Bripka Istanto Luther bersama Kapolsek Nelle dan Kanit Binmas Polsek Nelle meninjau perkembangan tanaman jagung yang saat ini telah berusia 46 Hari Setelah Tanam (HST).
Lahan seluas 6.536 m² yang dimiliki oleh Yoseph Andi ini ditanami jagung varietas Hibrida BISI-2, dengan perkiraan panen pada 5-6 Mei 2025 atau saat mencapai usia 105 HST.
Untuk mendukung pertumbuhan tanaman, petani menggunakan pupuk NPK (150 Kg) dan UREA (150 Kg) serta memanfaatkan berbagai alat pertanian seperti traktor, cangkul, tali, dan alat semprot. Selain itu, herbisida Calaris dan Siklon digunakan untuk mengendalikan gulma, sementara hingga saat ini tidak ada penggunaan insektisida.
Kegiatan patroli dan sambang ini bertujuan untuk memberikan pendampingan kepada petani sekaligus memastikan keamanan dan kelancaran produksi pertanian di wilayah binaan.
Dengan adanya sinergi antara Polri dan masyarakat, diharapkan program ketahanan pangan dapat berjalan optimal guna mendukung kesejahteraan petani dan ketersediaan bahan pangan di Kabupaten Sikka. ( Cm²4 )
#Swasembadapangan #Ketahananpangan #Polridukungketahananpangan #Polisicintapetani #Sikka #Ntt