Kapolsek Waigete Hadiri Apel Siaga Dalam Rangka Penanggulangan Karhutla Di Wilayah Kec. Waigete

Kapolsek Waigete Hadiri Apel Siaga Dalam Rangka Penanggulangan Karhutla Di Wilayah Kec. Waigete
Kapolsek Waigete Hadiri Apel Siaga Dalam Rangka Penanggulangan Karhutla Di Wilayah Kec. Waigete

Tribratanewssikka.com, Maumere – Kepala Kepolisian Sektor Waigete Ipda Razes P. Manurung, S.Tr.K menghadiri pelaksanaan apel siaga kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dalam rangka penanggulangan kebakaran hutan pada kawasan hutan yang berada di wilayah Kecamatan Waigete yang berlangsung di Lapangan Apel Kantor Camat Waigete, Desa Egon, Kec. Waigete, Kab. Sikka, Senin (20/7/2020) pukul 11.00 wita.

Apel siaga tersebut dipimpin oleh Camat Waigete Ferdinan Edo Meko,S.Fil, dan dihadiri Kapolsek dan Wakapolsek Waigete, Sekcam Waigete, Danposramil Waigete Serda Portasius, Kepala UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan Wilayah Kab. Sikka Herry Siswadi, S.Hut, dan dan peserta apel yang merupakan tim siaga Karhutla Kec. Waigete.

Seusai pelaksanaan apel dilanjutan dengan kegiatan tatap muka bersama tim siaga karhutla di Aula Kantor Camat Waigete dan dipimpin Camat Waigete bersama Kapolsek Waigete dan Kepala UPT Pengelolaan Hutan Kab. Sikka.

Dalam kesempatan tatap muka tersebut, Kapolsek Waigete menyampaikan kepada tim siaga karhutla, agar selalu siap dan tanggap apabil terjadi kebakaran hutan maupun lahan.

“Kepada semua tim siaga karhutla, agar selalu waspada, sigap dan tanggap apabila terjadi kebakaran hutan dan cepat lakukan koordinasi sehingga cepat ditangani. Selain itu agar tim siaga juga selalu menyampaikan dan mengedukasi masyarakat untuk tidak membakar hutan dan tidak boleh membuka kebun dengan cara membakar,” tegas Kapolsek. (k21)

Kegiatan tatap muka yang berakhir pukul 12.40 wita tersebut berlangsung dengan aman dan lancar. (k21)