Polres Sikka Amankan Kegiatan Natal Bersama dan KKR dari Jemaat GBI Rock Maumere

Polres Sikka Amankan Kegiatan Natal Bersama dan KKR dari Jemaat GBI Rock Maumere

Tribratanewssikka.com - Kepolisian Resor Sikka selama 2 hari sejak hari Rabu sampai Kamis kemarin (3-4/1/2018) melaksanakan kegiatan Pengamanan jalannya kegiatan Natal Bersama dan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) Jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock Maumere.

IMG-20180103-WA0179

"Dalam kegiatan tersebut, kami menerjunkan beberapa orang personil Polres Sikka dan juga Polsek Alok untuk melaksanakan pengamanan kegiatan tersebut agar dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar", kata Kabag Ops Polres Sikka Kompol Siprianus Abatan kepada Tribratanewssikka.com.

IMG-20180103-WA0185

Kegiatan pengamanan yang berlangsung di Hotel Benggoan III, Kel. Kota Baru, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka tersebut dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Sikka Kompol Siprianus Abatan dan didampingi oleh Kasat Binmas Polres Sikka Iptu Siprianus Sedan.

IMG-20180103-WA0198

Turut hadir pula Wakil Bupati Sikka, Dandim 1603 Sikka dan Kapolres Sikka yang diwakili oleh Kasat Binmas Polres Sikka. Sedangkan kegiatan kebaktian tersebut dipimpin oleh Pendeta Timotius Arifin dan dihadiri oleh sekitar 250 umat GBI Rock Maumere.

Zul zAzg*

#kamihumaspolri