KEGIATAN PATROLI DIALOGIS & SAMBANG OLEH BHABINKAMTIBMAS POLSEK PAGA, POLRES SIKKA

Tribratanewssikka.com-Maumere.

Pada Hari ini Senin, 07 Oktober 2024 pukul 10.00 wita telah dilaksanakan kegiatan patroli dialogis/sambang oleh Bhabinkamtibmas Polsek Paga Polres Sikka dengan warga Desa Binaan Desa Bapak Antoni, Rt 011,Rw 006, Dusun Pakandeku, Desa Lowolabo, Kec. Paga, Kab. Sikka.

Adapun tujuan giat sambang/ patroli sebagai berikut :

1.Melakukan pendekatan dengan warga masyarakat di wilayah tersebut untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas serta mengajak warga untuk selalu bekerja sama dengan Polri dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif menjelang PILKADA Tahun 2024.

2.Mengajak warga agar apabila terjadinya suatu masalah agar bisa di selesaikan di tingkat Dusun serta tetap berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa agar persoalan atau masalah yg terjadi dapat di selesaikan dengan cepat.

 

3.Menghimbau kepada warga agar sebelum bepergian menggunakan kendaraan khususnya sepeda motor agar memakai helm standar, melengkapi surat kendaraan seperti STNK, SIM, serta kelengkapan kendaraan itu sendiri dan tidak menggunakan knalpot racing. 

 

4.Menghimbau kepada pemilik bengkel agar lebih waspada dengan masalah pencurian dan selalu memperhatikan barang jualan, memastikan pintu kios atau bengkel dalam keadaan terkunci apabila bepergian. 

 

Warga masyarakat yang dikunjungi menerima baik himbauan tersebut dan siap bekerja sama dengan Kepolisian Sektor Paga dalam menjaga kamtibmas di wilayah Desa Lowolabo. 

 

Personil yang melaksanakan kegiatan Sambang : Bhabinkamtibmas Desa Lowolabo Bripka Sudirman Abdullah. Kegiatan Sambang & Patroli Berjalan lancar.**