Korvey Penuh Makna, Polres Sikka Polda NTT Sambut Isra Mikraj dengan Semangat Kebersamaan dan Penguatan Nilai Spiritual
Giat korvey yang dilaksanakan personel Polres Sikka dalam rangka menyambut Hari Raya Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW merupakan wujud kepedulian, kebersamaan, dan tanggung jawab moral dalam menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan nyaman, sekaligus menjadi momentum penguatan nilai keimanan, kedisiplinan, dan semangat pengabdian personel Polri.
Tribratanessikka.com - Maumere, 14 Januari 2026. Dalam rangka menyambut Hari Raya Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada tanggal 16 Januari 2026, personel Polres Sikka yang beragama Muslim melaksanakan kegiatan kerja bakti (korvey) pada Rabu, 14 Januari 2026. Kegiatan ini dipusatkan di Musolla Al-Hikmah Polres Sikka serta area Markas Komando Polres Sikka, di bawah pimpinan Ps. Kabag SDM Polres Sikka, AKP Susanto, S.E.

Giat korvey tersebut dilaksanakan sebagai bentuk persiapan menyambut hari besar keagamaan Islam sekaligus menciptakan lingkungan tempat ibadah yang bersih, rapi, dan nyaman. Sejak pagi hari, para personel tampak penuh semangat bergotong royong membersihkan bagian dalam dan luar musolla, halaman, tempat wudhu, hingga area sekitar Mako Polres Sikka.

Saat ditemui Tribratanews Sikka, Ps. Kabag SDM Polres Sikka AKP Susanto, S.E. menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki makna yang lebih dalam daripada sekadar kerja bakti rutin. Menurutnya, korvey ini merupakan wujud nyata kebersamaan, kepedulian, serta tanggung jawab moral personel Polres Sikka dalam menjaga kesucian dan kenyamanan sarana ibadah menjelang peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.

“Kegiatan korvey ini kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian dan rasa tanggung jawab bersama, agar Musolla Al-Hikmah Polres Sikka dapat digunakan dengan nyaman dan khidmat oleh personel dalam melaksanakan ibadah, khususnya pada peringatan Hari Raya Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempererat kebersamaan dan memperkuat nilai-nilai keimanan,” ujar AKP Susanto.
Lebih lanjut AKP Susanto menjelaskan bahwa peringatan Isra Mikraj merupakan momentum penting bagi umat Islam untuk merefleksikan kembali nilai-nilai spiritual, khususnya perintah salat lima waktu yang menjadi tonggak utama pembentukan karakter disiplin, tanggung jawab, dan integritas. Nilai-nilai tersebut, menurutnya, sangat relevan dengan tugas dan fungsi anggota Polri dalam menjalankan pengabdian kepada bangsa dan negara.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Polres Sikka, khususnya yang beragama Muslim, dapat semakin meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan, serta mengimplementasikannya dalam pelaksanaan tugas sehari-hari sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Kegiatan korvey berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan, tertib, dan aman. Seluruh personel yang terlibat menunjukkan antusiasme tinggi serta rasa tanggung jawab bersama terhadap kebersihan dan kerapian lingkungan kerja dan tempat ibadah.
Dengan terlaksananya giat korvey ini, Polres Sikka berharap pelaksanaan peringatan Hari Raya Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di lingkungan Polres Sikka dapat berjalan dengan khidmat, lancar, dan penuh makna, sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya menjaga kebersihan lahir dan batin dalam setiap aspek kehidupan dan pengabdian. [Cm24]


