LATIHAN PBB ( PERATURAN BARIS BERBARIS ) PESERTA PASKIBRA TINGKAT KEC. TALIBURA KAB. SIKKA TAHUN 2024

LATIHAN PBB ( PERATURAN BARIS BERBARIS ) PESERTA PASKIBRA TINGKAT KEC. TALIBURA KAB. SIKKA TAHUN 2024

Tribratanewssikka.com. Guna mempersiapkan memtal dan fisik peserta Pakibra 2024, Kegiatan latihan rutin dilaksanakan setiap hari. Pada hari Rabu, tanggal 14 Agustus 2024 pukul 08.00 wita, bertempat di Lapangan Stef Leun Lewu yang beralamat di  Desa Watubaing Kec.Talibura Kab. Sikka telah dilaksanakan Kegiatan Latihan PBB ( Peraturan Baris-Berbaris )Peserta Paskibra Tingkat Kecamatan Talibura Kabupaten Sikka Tahun 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan surat permohonan bantuan sebagai Pelatih dari Camat Talibura dengan Nomor KCTLB / 223/ VII / 2024. Adapun Pelatih/Pembina kegiatan Latihan PBB ( Peraturan Baris-Berbaris ) peserta Paskibra Tingkat Kecamatan Talibura Kabupaten Sikka Tahun 2024, Ka Sub Sektor Nebe Aiptu Sadriyanto. Anggota Sub sektor Nebe Bripka Soalihin, Anggota Koramil Talibura Sertu Muliadin dan anggota Sub sektor Nebe Brigpol Yosefus Aprilianus.

Peserta Paskibra Tingkat Kecamatan Talibura Kabupaten Sikka Tahun 2024 berasal dari para siswa-siswi SMAK Santo Yosef Tana Ai  dan SMAN 1 Talibura, Yang telah lolos seleksi dan berjumlah 25 orang.

Pelatih memberikan materi dalam kegiatan latihan Peraturan Baris-Berbaris antara lain, Latihan sikap sempurna, Latihan  istirahat di tempat, Latihan  lencang depan dan lencang kanan, Latihan  hadap kiri, hadap kanan, balik kanan, hadap serong kanan dan hadap serong kiri, Latihan berhitung dari barisan, Latihan Penghormatan,latihan  jalan di tempat serta berjalan langkah tegap dan langkah biasa dalam barisan.

Kegiatan latihan berakhir pukul 10.30 Wita berjalan aman dan lancar.  Pelaksanaan latihan Peserta Paskibra akan dilanjutkan kembali  besok gladi kotor sekalian gladi bersih pada hari Kamis Tanggal 15 Agustus 2024 Pkl  08.00 Wita.