Pelaksanaan DIKMAS LANTAS Polisi Cilik di TKK SANG TIMUR MAUMERE: Membangun Kesadaran Keselamatan Berlalu Lintas

Pelaksanaan DIKMAS LANTAS Polisi Cilik di TKK SANG TIMUR MAUMERE: Membangun Kesadaran Keselamatan Berlalu Lintas

Tribratanewssikka.com - Maumere. Satuan Lalu Lintas Polres Sikka dengan penuh semangat melaksanakan kegiatan DIKMAS LANTAS Polisi Cilik (Pocil) di TKK SANG TIMUR MAUMERE. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep keselamatan berlalu lintas kepada generasi muda. Jumad 5 April 2024

Dalam acara yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut, berbagai rangkaian kegiatan telah disiapkan dengan seksama. Mulai dari yel-yel pelopor keselamatan berlalu lintas, senam lalu lintas, hingga latihan baris berbaris dan 12 gerakan dasar pengaturan lalu lintas menjadi bagian dari agenda yang dilaksanakan dengan antusias oleh siswa-siswi TKK SANG TIMUR MAUMERE.

Para siswa pun diajak untuk mempraktikkan penyeberangan jalan di tempat yang aman, yaitu di zebra cross, serta berpartisipasi dalam simulasi berlalu lintas di taman lalu lintas TKK SANG TIMUR. Tak hanya itu, mereka juga diberikan pemahaman mengenai tata tertib berlalu lintas dan pentingnya menjadikan keselamatan sebagai prioritas utama.

 

Dalam laporan hasil kegiatan, disampaikan bahwa kegiatan Pocil berjalan lancar dan efektif. Para siswa mulai terbiasa dengan konsep keselamatan berlalu lintas dan menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam mempelajari berbagai gerakan dan tata tertib yang diajarkan. Kegiatan tersebut sukses diselesaikan pada pukul 10.00 WITA dengan kondisi yang aman dan terkendali.

 

Kekuatan personil yang dipimpin oleh PS. KANIT KAMSEL SAT. LANTAS POLRES SIKKA AIPDA RUDI H. DAMANIK, didukung oleh Briptu SISKA dan Briptu SURYANDI, berhasil menjalankan tugas dengan baik dan profesional.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat keselamatan berlalu lintas dapat ditanamkan sejak dini kepada generasi muda, sehingga mereka dapat menjadi agen perubahan dalam menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib di masa depan.