PERSONIL POLSEK PAGA-POLRES SIKKA LAKSANAKAN KEGIATAN SOSIALISASI / KAMPANYE PROAKTIF PENERIMAAN CALON ANGGOTA POLRI TA. 2025.

PERSONIL POLSEK PAGA-POLRES SIKKA LAKSANAKAN KEGIATAN SOSIALISASI / KAMPANYE PROAKTIF PENERIMAAN CALON ANGGOTA POLRI TA. 2025.

Tribratanewssikka.com-Maumere

Pada hari Jumat tanggal 1 November 2023, jam 10.00 wita s/d 13.00 wita, bertempat di SMK Nawacita Mego Dusun Ripua Desa Dobo Kec. Mego Kab. Sikka telah dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi / Kampanye Penerimaan Calon Anggota Polri TA. 2025 oleh Personil Kepolisian Sektor Paga-Polres Sikka.

Tujuan dari kegiatan Sosialisasi / Kampanye Penerimaan Calon Anggota Polri TA. 2025 oleh Personil Kepolisian Sektor Paga-Polres Sikka adalah untuk mendapatkan calon personil polri yang unggul, berkwalitas, dan kompetitif, menumbuhkan minat dan Animo untuk kaum pelajar. 

Peserta sosialisasi adalah Siswa/i Kelas XII SMK Nawacita Mego berjumlah 34 Orang (foto daftar hadir terlampir). 

Acara Kegiatan Sosialisasi diawali dengan Sambutan yang mewakili Kepsek SMK Nawacita Mego oleh Wakasek Kesiswaan Ibu Trivonia Nurmiyati Bunga, S.Pd, sekaligus membuka kegiatan sosialisasi. Selanjutnya kata Sambutan oleh Kasubsektor Mego, Polsek Paga Aiptu Vincentius Fererius Amajari.

Nara Sumber dalam Kegiatan Sosialisasi Penerimaan Calon Anggota Polri TA. 2025 oleh Kanit Binmas Polsek Paga Aipda Fransiskus Lister dan Bhabinkamtibmas Bripka Egidius T. Funan. Setelah materi diberikan dilanjutkan dengan Sesi dialog / tanya jawab.

Materi Sosialisasi Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri TA. 2025 yang meliputi :

a. Gambaran Umum tentang Dasar Hukum, Prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel, Humanis) dan Jalur Seleksi Penerimaan Anggota Polri (Akpol, SIPSS, Bintara dan Tamtama).

b. Tahapan Seleksi Penerimaan Anggota Polri 

c. Informasi Pendaftaran 

d. Testimoni Casis Polri Gelombang 2 TA. 2024

f. Penutup

Kegiatan Sosialisasi/kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri  dilaksanakan oleh Kepolisian Sektor Paga-Polres Sikka, berdasarkan Surat Perintah Kapolres Sikka Nomor : Sprin / 877 / X / HUK.6.6. / 2024 / Sek Paga tanggal 16 Oktober 2024.

 

Hadir dalam giat sosialisasi antara lain :

a. Kasubsektor Mego Polsek Paga Aiptu Vincentius Fererius Amajari

b. Wakasek Kesiswaan SMK Nawacita Mego Ibu Trivonia Nurmiyati Bunga, S.Pd

c. Wakasek Humas SMK Nawacita Mego Bpk. Fransiskus Gustamory, S.Pd

d. Wakasek Sarpras SMK Nawacita Mego Siprianus John, S.Pd

e. Kanit Binmas Polsek Paga Aipda Fransiskus Lister (pemateri) 

g. Kaprodi Keperawatan SMK Nawacita Mego Bpk. Filigius Jimianus Kudi, S.Kep.

 

Personil Bhabinkamtibmas Polsek Paga yang mengikuti kegiatan:

- Aiptu Dewa Gede Swijana

- Aipda Bambang Haryanto

- Aipda Wilhelmus Rudi Didinong

- Bripka Maximilianus Epu

- Bripka Kadek Maradona

- Bripka Egidius T. Funan.

 

Kegiatan sosialisasi mendapat respon dan sambutan yang baik dari pihak sekolah dan peserta sosialisasi, serta ucapan Terima kasih dari pihak SMK Nawacita Mego terhadap Kepolisian Sektor Paga. 

 

Animo siswa/i peserta sosialisasi sangat baik ditandai dengan banyaknya pertanyaan dan diskusi selama dalam giat sosialisasi tersebut. 

 

Pada kesempatan itu Personil Polsek Paga menyampaikan kepada peserta untuk selalu mengikuti/ update informasi tentang Penerimaan Anggota Polri terhadap Sekolah dan Siswa/i dari Kepolisian. 

 

Data siswa/i peserta sosialisasi yang berminat mengikuti seleksi penerimaan Polri TA. 2025 sebanyak 7 (tujuh) orang. Kegiatan berjalan aman dan lancar.**