Polres Sikka Amankan Aksi Damai Ikatan Mahsiswa Muhammadya (IMM)

Polres Sikka Amankan Aksi Damai Ikatan Mahsiswa Muhammadya (IMM)

Tribratanewssikka.com - Maumere, 25 Februari 2025 – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Polres Sikka melaksanakan pengamanan aksi damai yang digelar oleh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) di wilayah Kabupaten Sikka.

Aksi damai ini berlangsung di dua lokasi utama, yakni depan Polres Sikka dan Kantor DPRD Kabupaten Sikka, pada Senin, 24 Februari 2025, mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai.

Polres Sikka menerjunkan personel untuk melakukan pengamanan terbuka dan tertutup guna memastikan aksi berlangsung tertib dan tanpa gangguan. Regu patroli turut disiagakan untuk mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas selama aksi berlangsung.

 

Pengamanan dipimpin langsung oleh Kasubag Dalops Polres Sikka, AKP Valentinus Tani. Personel yang ditugaskan dalam pengamanan ini berdasarkan Surat Perintah (Sprin) Nomor: Sprin/ /II/PAM.3.2/2025 tanggal 24 Februari 2025.

 

Aksi damai yang digelar oleh IMM berjalan dengan lancar dan tanpa gangguan. Pengamanan yang dilakukan Polres Sikka memastikan bahwa kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana yang tertib dan kondusif.

 

Aksi damai ini akhirnya berakhir pada pukul 12.15 WITA, dengan situasi yang tetap aman dan terkendali. Polres Sikka terus berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukumnya, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif. ( Cm²4 )