Polres Sikka Gelar Anev Mingguan, Evaluasi Kinerja dan Penguatan Pelayanan Masyarakat

Polres Sikka Gelar Anev Mingguan, Evaluasi Kinerja dan Penguatan Pelayanan Masyarakat

Tribratanewssikka.com - Maumere., 3 Februari 2025 – Polres Sikka menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) Mingguan di Ruang Rapat Satya Haprabu, Jalan Jenderal Ahmad Yani 1, Maumere, pada Senin (3/2) pukul 09.00 WITA. 

Kegiatan ini dipimpin oleh Kabagops Polres Sikka, AKP I Wayan Oka Deswanta, S.E., dan dihadiri oleh jajaran pejabat utama, para Kapolsek, serta perwira dan anggota Polres Sikka.

Anev Mingguan merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk meninjau pelaksanaan tugas kepolisian selama sepekan terakhir. Dalam forum ini, setiap satuan fungsi menyampaikan paparan terkait ungkap kasus, perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta kendala yang dihadapi dalam menjalankan tugas di wilayah masing-masing.

AKP I Wayan Oka Deswanta dalam arahannya menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi sarana evaluasi untuk meningkatkan efektivitas kerja dan pelayanan kepada masyarakat. 

 

“Melalui Anev ini, kita dapat mengidentifikasi pola kerja personel dalam memberikan pelayanan, membandingkan data kinerja, serta mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi di lapangan,” ujarnya.

 

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Sikka AKBP. Moh Muhkson. S.H.,S.I.K.,M.H.,melalui Kabag Ops memberikan apresiasi kepada seluruh personel atas dedikasi dan kinerja yang telah dilakukan. 

 

Beliau berharap evaluasi ini dapat menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

 

Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar, serta berakhir pada pukul 09.50 WITA. Polres Sikka berkomitmen untuk terus mengoptimalkan kinerja kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Kabupaten Sikka. ( Cm²4 )