Polsek Alok Siap Ikuti Penilaian Kompolnas Award 2025, Humas dan Kasiwas Polres Sikka Lakukan Koordinasi

Tribratanewssikka.com - Maumere, 16 Mei 2025 — Dalam rangka menyambut pelaksanaan Kompolnas Award Tahun 2025, jajaran Polres Sikka melalui Humas dan Seksi Pengawasan (Siwas) melakukan giat koordinasi dengan Polsek Alok pada Jumat (16/5/2025) pukul 10.00 WITA, bertempat di Mako Polsek Alok, Jalan Eltari, Kelurahan Kota Uneng, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka.
Kegiatan koordinasi ini dipimpin langsung oleh Kasubsi Penmas Humas Polres Sikka IPDA Leonardus Tunga, S.M. bersama Kasiwas Polres Sikka IPDA Marhasyim, yang diterima oleh Kapolsek Alok IPTU Maria Lusia Lero, S.H.
Pertemuan ini bertujuan untuk menyelaraskan persiapan Polsek Alok sebagai peserta dalam penilaian Kompolnas Award yang akan berlangsung dari minggu ke-4 bulan April hingga Juli 2025.
Dalam pelaksanaan Kompolnas Award Tahun 2025, Polres Sikka menjadi salah satu dari lima Polres di jajaran Polda NTT yang ditunjuk sebagai peserta, bersama dengan Polres Kupang, Polres Belu, Polres Sumba Timur, dan Polres Ende.
Khusus di tingkat Polsek, masing-masing Kapolres diwajibkan menunjuk satu Polsek kategori Harkamtibmas dan satu Polsek kategori Gakkum untuk ikut serta dalam penilaian. Untuk Polres Sikka, Polsek Alok secara resmi ditunjuk sebagai perwakilan dalam ajang prestisius ini.
Adapun kriteria utama yang akan menjadi acuan dalam proses penilaian Kompolnas Award terbagi ke dalam dua tingkatan, yakni:
A. Tingkat Polda dan Polres:
- Kesiapan pelayanan publik
- Inovasi pelayanan dan pemeliharaan Kamtibmas
- Kuantitas penyelesaian masalah (problem solving) oleh Bhabinkamtibmas
- Aktivitas publikasi media
- Frekuensi kegiatan Jumat Curhat dan Minggu Kasih
B. Tingkat Polsek (Kategori Harkamtibmas dan Gakkum):
- Kualitas pelayanan publik
- Kuantitas problem solving oleh Bhabinkamtibmas
- Capaian publikasi media
- Intensitas kegiatan Jumat Curhat dan Minggu Kasih
Kapolsek Alok IPTU Maria Lusia Lero menyambut baik penunjukan ini dan menyatakan kesiapan seluruh jajaran Polsek Alok dalam mengikuti rangkaian penilaian.
“Kami merasa terhormat dipercaya sebagai representasi Polres Sikka. Tentunya kami akan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menampilkan kinerja terbaik dalam mendukung program prioritas Polri yang Presisi,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, mencerminkan sinergi yang solid antara jajaran Polres dan Polsek dalam menyukseskan pelaksanaan Kompolnas Award 2025.( Cm²4 )