PERSONIL SAMAPTA POLRES SIKKA LAKSANAKAN PATROLI PERINTIS PRESISI POLRI

Tribratanewssikka.com-maumere.

Unit Turjawali Sat. Samapta Polres Sikka  melaksanakan Kegiatan *PATROLI PERINTIS PRESISI POLRI* guna menjaga situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Polres Sikka  agar  tetap aman dan  kondusif. Kegiatan dimaksud dilaksanakan pada Hari Sabtu Tanggal 07 September 2024, Pukul 20.00 Wita s/d 01.00 Wita bertempat di seputaran kota Maumere.

Sasaran kegiatan Patroli : Masyarakat Pengguna Jalan, Tempat pemukiman yang padat penduduk, Ruas jalan yang rawan terjadinya tindak pidana. Regu patroli menyambangi kegiatan Car Free Night dijalan Eltari guna memberikan rasa aman bagi setiap pengunjung. Di jalan Eltari regu Patroli memberikan himbauan kepada setiap pengunjung untuk bersama sama menjaga Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Situasi aman terkendali.

Regu patroli menyambangi dan menghimbau Pedagang Di Pasar Alok Agar Memperhatikan Keamanan Dan Barang Dagangannya Yang Di Simpan supaya Aman dan Tidak Terjadi Hal Yang Tidak Di Inginkan  Guna menciptakan situasi aman dan kondusif. situasi aman terkendali.

 

Patroli juga menyambangi para pemuda yang sedang nongkrong di sekitar taman. Selanjutnya regu patroli menghimbau untuk tetap menjaga kebersihan dan keamanan tempat tersebut.

 

Masyarakat mengucapkan Terimakasih kepada Polri yang telah melaksanakan Patroli dan menyarankan agar kegiatan ini terus ditingkatkan agar situasi Kamtibmas tetap terjaga.PATROLI PERINTIS PRESISI Berakhir Pukul 01.00 Wita. Situasi Masih Terpantau Aman Dan Kondusif.