“150 Crosser Panaskan Lintasan Palmira Tree Bray, Polres Sikka Polda NTT Pastikan Keamanan Kejuaraan Grasstrack Bupati Cup Seri I”
Pembukaan Grasstrack Bupati Sikka Cup Seri I Tahun 2025 menjadi ajang pemanasan penuh semangat dan adrenalin. Antusiasme tinggi peserta dan dukungan pengamanan ketat Polres Sikka memastikan jalannya event bergengsi ini berlangsung aman dan spektakuler — menandai langkah awal lahirnya bibit unggul balap motor menuju PON 2028.
Tribratanewssikka.com - Maumere, 7 November 2025 — Suara deru mesin motor dan sorak semangat penonton menggema di Sirkuit Palmira Tree Bray, Desa Watugong, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka.

Ajang balap motor tanah bergengsi bertajuk Open Turnamen Grasstrack Bupati Sikka Cup Seri I Tahun 2025 resmi dibuka pada Kamis sore (6/11/2025) oleh Wakil Bupati Sikka, Ir. Simon Subandi Supryadi.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Sikka ini menjadi momen pembuka dari rangkaian kejuaraan tahunan yang tidak hanya memperebutkan Piala Bupati Sikka, tetapi juga menjadi ajang seleksi pembalap pemula menuju PON 2028.
Hadir dalam pembukaan antara lain Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, Danlanal Maumere Letkol Laut (P) Yoyok Ary Nugroho A.S., M.Tr.Opsla, pengurus IMI Sikka, panitia penyelenggara, serta para manager, official, dan crosser dari berbagai daerah di NTT dan Flores.
Sebanyak 150 pembalap dari 50 tim siap memacu adrenalin mereka di lintasan berdebu Palmira Tree Bray. Beragam kelas bergengsi dipertandingkan, mulai dari kelas utama seperti Traill Modif 4L 180 cc Pro hingga kelas pendukung seperti FFA 250 cc (NON S.E) untuk kategori pemula dan pro.
Usai pembukaan resmi, kegiatan dilanjutkan dengan latihan bersama para crosser, yang menjadi pemanasan sebelum lomba sesungguhnya dimulai pada Jumat, 7 November 2025.
Untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan, Polres Sikka menurunkan personel pengamanan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Sikka Nomor: Sprin/815/XI/PAM.3.3./2025, di bawah komando Kabag Ops Polres Sikka AKP I Wayan Oka Deswanta.
Seluruh rangkaian kegiatan pembukaan dan latihan bersama berakhir pukul 17.45 WITA dengan situasi yang aman, tertib, dan kondusif.[Cm24]


