Antisipasi Kerumunan Massa, Sejumlah Personel Pengamanan Dikerahkan di Lokasi Eks Pasar Geliting

Antisipasi Kerumunan Massa, Sejumlah Personel Pengamanan Dikerahkan di Lokasi Eks Pasar Geliting

Tribratanewssikka.com, Maumere – Sebagai langkah antisipasi dan pemutusan mata rantai penularan covid-19 di wilayah Kab. Sikka, Polres Sikka kerahkan personilnya untuk melakukan pengamanan pada tempat berkumpulnya massa di masa adaptasi kebiasaan baru menuju New Normal.

Salah satu lokasi berkumpulnya massa yang menjadi tempat pengamanan personil gabungan TNI-Polri dan instansi terkait lainnya adalah lokasi eks pasar geliting, Desa Geliting, Kec. Kewapante, Kab. Sikka.

Kapolres Sikka AKBP Sajimin, S.I.K, M.H. melalui Kasubbaghumas Akp Petrus Kanisius mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan dilokasi tersebut antara lain melaksanakan pengaturan arus lalu lintas, membagikan masker kepada para pengendara di pertigaan SD Geliting yang masih belum menggunakan masker, dan melaksanakan pengamanan kegiatan jual beli masyarakat dalam area eks Pasar Geliting dalam masa adaptasi kebiasaan baru secara humanis.

“Selain itu, personil pengamanan juga memberikan himbauan kepada masyarakat, khususnya pada pengunjung pasar baik penjual maupun pembeli untuk selalu mematuhi instruksi pemerintah guna mencegah penyebaran covid-19 di wilayah Kab. Sikka” ungkapnya.

Kasubbaghumas juga menambahkan, di masa adaptasi kehidupan baru ini, Polri khususnya Polres Sikka akan terus mendukung pemerintah, mengedukasi dan mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat, guna mencegah dan memutus mata rantai penularan covid-19. (k21)