Bhayangkari Polres Sikka Beri Bantuan Pendidikan untuk SD Kelas Jauh di Dusun Terpencil Bora Blupur
Tribratanewssikka.com - Maumere, 8 November 2024 – Bhayangkari Polres Sikka kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap pendidikan dengan memberikan bantuan kepada Sekolah Dasar Kelas Jauh (Paralel) Bora Blupur yang berada di Dusun Bora Blupur, Desa Klotong, Kecamatan Bola, Kabupaten Sikka. Sekolah ini dikenal memiliki fasilitas terbatas dan berada di kawasan terpencil.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat, 8 November 2024, pukul 10.30 Wita ini dihadiri oleh Wakapolres Sikka, Kompol Novi Posu, SH., S.I.K., M.M., bersama istri, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bhayangkari Polres Sikka.
Turut mendampingi dalam rombongan antara lain Kabag SDM Polres Sikka AKP Susanto, Kasat Lantas Polres Sikka AKP Ratna Yuda Tupong, Kasat Sabhara Polres Sikka IPTU Sumadi, Kapolsek Bola IPTU Muhammadong, anggota Polres dan Polsek Bola, serta anggota Bhayangkari lainnya.
Dalam kegiatan ini, bantuan disalurkan sebagai bentuk perhatian khusus dari Bhayangkari Polres Sikka kepada sekolah-sekolah di wilayah terpencil yang masih minim fasilitas.
Wakapolres Sikka, Kompol Novi Posu, menyampaikan bahwa bantuan ini adalah amanat langsung dari Ibu Kapolri sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan anak-anak di sekolah yang kurang layak.
“Kami hadir di sini untuk memberikan dukungan agar pendidikan di tempat ini bisa lebih baik. Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat mendorong anak-anak untuk terus semangat belajar,” ujar Wakapolres.
Kehadiran Bhayangkari Polres Sikka disambut hangat oleh masyarakat setempat. Kepala Desa Klotong menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dari Bhayangkari Polres Sikka.
“Kami sangat bersyukur atas perhatian yang diberikan. Kehadiran Bhayangkari di tempat kami menjadi penyemangat baru bagi warga di sini,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Inpres Klotong, Valerianus, juga menyatakan apresiasi yang mendalam. "Kami tidak menyangka akan mendapat perhatian sebesar ini. Terima kasih untuk bantuan dari Bhayangkari yang sangat berarti bagi para guru dan siswa di sini," katanya penuh haru.
Sekolah Kelas Jauh Bora Blupur ini memiliki empat bangunan, di mana hanya satu yang permanen, sementara tiga bangunan lainnya masih bersifat darurat.
Jumlah siswa sebanyak 25 orang, terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 9 siswa perempuan, dibimbing oleh empat guru honorer. Kondisi ini menjadi salah satu alasan utama Bhayangkari Polres Sikka memilih sekolah ini sebagai penerima bantuan.
Kegiatan berlangsung hingga pukul 12.30 Wita dalam suasana yang penuh keakraban dan kekeluargaan. Kehadiran Bhayangkari Polres Sikka diharapkan dapat memberikan dampak positif dan motivasi bagi seluruh siswa dan guru di Sekolah Kelas Jauh Bora Blupur untuk terus maju dan berkembang meski berada di lokasi yang terpencil. ( Cm²4 )