Kapolres Sikka Hadiri Sertijab Danlanal Maumere

Kapolres Sikka Hadiri Sertijab Danlanal Maumere
Kapolres Sikka Hadiri Sertijab Danlanal Maumere

Tribratanewssikka.com, Maumere - Hadir langsung Kapolres Sikka AKBP Nelson Filipe Dias Quintas, S.I.K, bersama Forkompinda Kabupaten Sikka di Upacara
Sertijab  (Serah Terima Jabatan ) Danlanal Maumere dari Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla., MM kepada Kolonel Laut (P) Ady  Dharmawan, S.IP.,P.S.C. bertempat di Mako Lanal Maumere Kel/Desa Nangahure, Kec. Alok Barat, Kab. Sikka Jumad, (23/09/2022) pagi.

 


Bertindak sebagai Irup Sertijab  Komandan Pangkalan Utama (Danlantamal) VII Kupang, Laksamana Pertama TNI Yudo Warsono 

 

Dalam amanatnya, Laksamana Pertama TNI Yudo Warsono menyampaikan, Serah terima jabatan merupakan Realisasi dari Regenerasi Kepemimpinan di Lingkungan Angkatan Laut yang memiliki nilai dan arti strategis.

 

Menurut Laksamana Pertama TNI Yudo Warsono, hal ini berkaitan erat dengan dinamika proses pembinaan organisasi maupun pembinaan personel yang diharapkan mampu memberikan semangat serta penyegaran pemikiran, melalui ide dan gagasan baru yang lebih inovatif serta kreatif untuk peningkatan kinerja Organisasi.

 

Lebih lanjut dalam amanatnya tersebut Laksamana Pertama TNI Yudo Warsono menjelaskan bahwa, Pangkalan TNI AL Maumere adalah Satuan Pelaksana yang mempunyai tugas pokok untuk menyelenggarakan dukungan logistik dan administrasi bagi unsur-unsur Komando Armada II dan unsur-unsur TNI AL Pemberdayaan Wilayah Pertahanan Laut, menyelenggarakan operasi keamanan laut terbatas serta tugas-tugas lain nya

 

Dalam rangka pelaksanaan tugas tersebut lanjut Laksamana Pertama TNI Yudo Warsono Warsono menuturkan Komamdan Lanal Maumere melaksanakan fungsi-fungsi yakni, menyusun dan melaksanakan Rencana dan Program Pembinaan kemampuan Lanal beserta sarana dan prasarana pendukungnya.

 

Selanjutnya, menyediakan fasilitas labuh dan pemangkalan bagi Satuan Tugas KRI dan Marinir; Melaksanakan pembekalan umum, bekal teknik dan bekal khusus kepada Satuan Tugas KRI, tandas Danlantamal.

 

Tugas selanjutnya  melaksanakan perawatan personel dan memberikan bantuan hukum kepada Satuan Tugas KRI; Melaksanakan operasi keamanan laut terbatas. "Terangnya.


 
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya :

- Bapak Bupati Sikka
- Bapak Wakil Bupati Sikka
- Bapak Danlanal Maumere yang baru
- Bapak Danlanal Maumere yang lama
- Bapak Kapolres Sikka 
- Mewakili Bapak Dandim 1603 Sikka (ibu Dandim )
- Bapak Kejari sikka
- Bapak Danyon B pelopor Maumere
- KA Kansar Maumere
- Kepala Pelindo Maumere
- KA Rutan Maumere
- KA PLN Maumere
- KA pengadilan Maumere
- KSOP pelabuhan L-say Maumere
- Kepala Pelni Maumere
- Para Tamu undangan.


Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. (Hm5 51kk4).