Kapolres Sikka Hadiri Upacara HUT Proklamasi Kemerdekaan RI Ke 78 Tahun 2023

Kapolres Sikka Hadiri Upacara HUT Proklamasi Kemerdekaan RI Ke 78 Tahun 2023

Tribratanewssikka.com, Maumere  – Bertempat di Lapangan Kantor Bupati Sikka, Jalan El Tari, Kel. Kota Uneng, Kec. Alok, Kab. Sikka, Kapolres Sikka AKBP Hardi Dinata H, S.I.K., M.M., menghadiri Upacara Peringatan HUT Proklamasi kemerdekaan RI Ke- 78 Tahun 2023, Kamis (17/08/23) pukul 08.30 wita.

Upacara HUT Kemerdekaan RI ke 78 Tahun 2023 mengangkat Tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” dipimpin Inspektur Upacara Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo, S.Sos., M.Si.

Turut hadir dalam kegiatan Wakil Bupati Sikka Romanus Woga, S.E., Kapolres Sikka AKBP Hardi Dinata H, S.I.K., M.M., Danlanal Maumere Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan, S.IP., P.S.C., Dandim 1603 Sikka Letkol Czi Setiawan Nur Prakoso Utomo,, Kepala Kejaksanaan Negeri Maumere Fatoni Hatam, S.H., M.H., Sekda Kab. Sikka Adrianus Firminus Parera, S.Sos, M.Si, Ketua DPRD Kab. Sikka, Ketua Pengadilan Negeri Maumere, Kepala Rutan Maumere, Kakan Kemenag Kab. Sikka, Para Kepala OPD, Camat, Lurah, Kepala Lingkungan Instansi Vertikal, lembaga teknis, pimpinan BUMN/BUMD.

Kapolres Sikka AKBP Hardi Dinata H, S.I.K., M.M., mengatakan, “Melalui momen upacara peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2023 ini, saya mengajak seluruh elemen meningkatkan rasa cinta tanah air, serta terus tanamkan jiwa nasionalisme, kejuangan terhadap bangsa Indonesia yang kita cintai ini.

“Dengan “Tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, Tema ini merefleksikan semangat bangsa Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan dan pembangunan, berkolaborasi bersama memanfaatkan momen ini untuk mewujudkan Indonesia maju,“ pungkas Kapolres.