Kapolsek Nelle Kunjungi Sekolah Di Wilayah Kec. Nelle Pantau Pelaksanaan KBM Tatap Muka

Kapolsek Nelle Kunjungi Sekolah Di Wilayah Kec. Nelle Pantau Pelaksanaan KBM Tatap Muka

Tribratanewssikka.com, Maumere – Sekolah-sekolah di Kab. Sikka kembali melaksankan kegiatan Belajar Mengajar secara tatap muka sejak tanggal 1 September 2020 di tengah pandemic covid-19. Kapolsek Nelle Ipda Putu Sumadi, SH bersama-sama dengan Camat Nelle Nikolau Imanuel, S.Sos melakukan patroli dan kunjungan ke sekolah dasar yang ada di wilayah Kec. Nelle, Selasa (1/9/2020).

Kapolsek Nelle mengungkapkan, kunjungan ini dalam rangka mengecek pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka, yang mana dalam pandemic covid-19 ini, protokol kesehatan harus di terapakan untuk memastikan anak-anak terhindar dari bahaya covid-19.

“Dalam pengecekkan tersebut ditemukan ada beberapa sekolah yang baru melaksanakan rapat pertemuan dengan orang tua murid untuk kelancaran KBM, namun ada juga sekolah yang sudah mulai melaksanakan KBM tatap muka di sekolah,” jelas Kapolsek Nelle.

Kapolsek menambahkan, protokol kesehatan dalam rangka pencegahan covid-19 di masa adaptasi kebiasaan baru telah dilaksanakan oleh sekolah-sekolah seperti memakai masker bagi para siswa maupun pengajar, menyiapkan tempat cuci tangan dan sabun, serta menerapkan physical distancing (jaga jarak fisik). (k21)