KEBAKARAN KEMBALI TERJADI, POLISI LAKUKAN OLAH TKP

KEBAKARAN KEMBALI TERJADI, POLISI LAKUKAN OLAH TKP

Sejumlah Aparat Kepolisian dari Polsek Kewapante bersama Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Sikka kembali melakukan Olah TKP Kebakaran rumah, kali ini di Waipare, Desa Watumilok, Kec. Kangae, Kab. Sikka. Pada petang tadi (18/4/2016 pukul 18.00 wita).

Rumah yang mengalami kebakaran tersebut adalah milik Ibu Siti Fatima(58) warga Waipare, Desa Watumilok, Kec. Kangae, Kab. Sikka. Mendapat laporan tersebut, Aparat Polsek Kewapante langsung menuju TKP guna melakukan OLah TKP dan bersama warga berusaha memadamkan api.

Dari hasil Olah TKP dan Identifikasi aparat Polisi, didapat keterangan sementara bahwa, awalnya sebelum kejadian kebakaran tersebut sekitar pukul 17.30 wita tadi si pemilik rumah ibu Siti Fatima sedang memasak sayur menggunakan kompor di dapur yang terletak di atas rumah panggung. Kemudian korban pergi ambil air sumur di belakang rumahnya, namun saat sedang mengangkat air, ia melihat api sudah menyala di dapur rumahnya dan terus menjalar. Kemudian korban meminta tolong warga sekitar untuk membantu padamkan api, namun api cepat merambat dikarenakan bangunan rumah terbuat dari dinding halar dan atap daun kelapa. Dengan bantuan aparat Polisi dan warga akhirnya api dapat dipadamkan dan tidak merambat ke rumah tetangga lainnya.

Dalam kejadian kebakaran tersebut tidak terdapat korban jiwa, namun korban mengaku mengalami kerugian materil sebanyak Rp. 70.000.000. Jumlah tersebut adalah total dari barang dan harta milik pelaku yang hangus terbakar, diantaranya yaitu pakaian RB 45 karung, TV, Kulkas, Emas, uang tunai Rp. 20.000.000.