Kegiatan Patroli Rutin Piket SPKT III Polsek Paga

Kegiatan Patroli Rutin Piket SPKT III Polsek Paga

Tribratanewssikka.com ~ Maumere -- Polsek Paga Polres Sikka.  Dalam memberikan rasa  aman kepada masyarakat dan juga kepada pengendara kendaraan baik roda dua maupun roda empat makan piket Jaga SPKT III melkasanakn Patroli rutin di. Wilayah hukumnya. Kamis, 30 Mei 2024, pukul 11.00 wita. 

 

Kegiatan Patroli rutin di wilayah hukum Polsek  paga ini dipandang sangat perlu dilakukan karena pada jam- jam seperti itu semua masyarakat melaksanakan aktifitas yang sangat padat, hal ini tidak terlepas dari kegiatan pengendara sepeda motor dan mobil yang melintasi daerah tersebut karena merupakan salah satu jalur jalan Trans flores yang menghubungkan wilayah Kab Sikka dan wilayah Kab. Ende.  Sesuai dengan kondisi tersebut terdapat juga transportasi orang dan barang yang akan keluar dari Kabupaten dan masuk sehingga perlu dilakukan patroli rutin tersbut. 


Kondisi kepadatan kegiatan tersebut  sangat rentan dan dapat menyebabkan terjadinya gangguan kemanan sehingga piket jaga SPKT III Polsek Paga melaksanakan patroli rutin dengan sasaran masyarakat pemukiman yang sedang bekerja, para pengendara yang akan melintas baik yng akan masuk maupun keluar dari. Kabupaten, barang - barang dan juga ternak yang akan dibawa masuk maupun keluar antar kabupaten. 

 

Giat patroli rutin  ini dipimpin oleh piket jaga Kanit SPKT III Polsek Paga Bripka Edison. B Sedang ( kanit III SPKT), Aipda Fransiskus. Lister, Aipda Melkisua S Bayang, Aipda Samad Dadi Ahmad dengan menggunakan 3 unit motor dinas dengan rute patroli: Jalan Raya Trans Maumere - Ende, Bank NTT, Bank BRI, Pom Bensin, Rest Area / rumah makan,  Pegadian, SMA St. Alfares Paga. 

Adapun prioritas pelaksanaan patroli rutin ini adalah : memelihara dan meningkatkan ketertiban hukum dalam masyarakat dan membina ketentraman agar kamtibmas aman dan kondusif. 

Menciptakan sitkamtibmas yang aman dan kondisif di wilayah sekolah, kantor pelayanan publik dan pemukiman masyarakat. 
Menciptakan keamanan dan ketertiban bagi kendaraan, penumpang dan barang yang akan melintas melalui jalur darat antar Kabupaten. 

 
 Patroli rutin tersebut mendapat respon positif dari seluruh masyarakat sekitarnya  yang merasa aman saat mereka sedang bekerja dan juga orang, barang dan kendaraan yang akan melintas. Kegiatan patroli Rutin ini membuat kami dan barang-barang merasa aman dan terlindungi dalam melintasi jalur darat menggunakan oendaraan, ungkap seorang oengendara yang akan melintas.