KEUSKUPAN MAUMERE MENDUKUNG POLRES SIKKA LAKSANAKAN OPERASI PEKAT TURANGGA 2025 DI WIL.KAB.SIKKA

Tribratanewssikka-Maumere
20-05-2025,
Saat ini Pihak Kepolisian Resor Sikka sedang melaksanakan kegiatan Operasi Pekat Turangga 2025 yang mengutamakan penindakan terhadap Penyakit Masyarakat( PEKAT) seperti Perjudian, Prostitusi, Narkoba/Miras, Premanisme dan pelanggaran hukum lainnya. Operasi ini dilaksanakan oleh Polres Sikka sejak tanggal 15 Mei 2025 sampai dengan tanggal 29 Mei 2025.
Merespon kegiatan Operasi tersebut, maka pada hari Selasa tanggal 20 Mei 2025, pukul 10.20 wita, bertempat di Lepo Bispu Keuskupan Maumere di Jl. Wairklau, Kel. Kota Uneng, Kec. Alok, Kab. Sikka, Tim Redaksi Tribratanewssikka melakukan wawancara dengan Sekretaris Keuskupan Maumere RD. YAKOBUS DONNISIUS MIGO, S.Fil, M.Th., Lic.Th.Com, Utuk menggali inspirasi, gagasan, pendapat serta saran dari Tokoh Agama yakni Pihak Keuskupan Maumere terkait Kegiatan Operasi Pekat 2025 yang dilaksanakan oleh Polres Sikka di Wilayah Hukum Polres Sikka.
Dalam keterangannya kepada Tim Redaksi Tribratanewssikka Sekretaris Keuskupan Agung Maumere memberikan dukungannya terhadap langkah tegas yang diambil oleh Polres Sikka dalam menindak berbagai pelanggaran hukum, terutama praktik perjudian dan aksi premanisme yang meresahkan masyarakat Kab.Sikka. Perihal Operasi Pekat ( Penyakit Masyarakat ) yang dilaksanakan oleh Polres Sikka, ROMO DONNI (Sapaan Akrabnya) menegaskan bahwa " Keuskupan Maumere mengapresiasi kegiatan ini, mengingat saat ini Umat Katolik sedang merayakan Tahun Yubileum, serta dibulan ini juga umat Katolik merayakan Bulan Rosario sehingga umat Katolik membutuhkan situaasi yang tenang, aman dan tidak terganggu". Apalagi saat ini banyak ditemukan beberapa pengendara bermotor yang menggunakan knalpot Racing, hal ini sangat mengganggu umat yang sedang beribadah baik di Gereja maupun di lingkungan KUB.
Menanggapi tentang Premanisme beliau berpendapat bahwa "menurut pengamatan saya tindakan premanisme di wil. sikka lebih pada kenakalan remaja seperti balap liar, perkelahian antar kelompok pelajar, dan lainnya, namun kami sangat menyayankan ulah kaum muda ini, dikala ada giat ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya, ada anak muda yang buat keributan yang mengganggu ibadah dengan mengendarai kendaraan roda dua menggunakan knalpot Racing/wrong, jika tidak ikut ibadah paling tidak jangan mengganggu ". tegasnya. Pihak Keuskupan Maumere juga menyayangkan adanya tindakan premanisme juga sering dilakukan di tempat pariwisata seperti yang sempat viral di medsos, dimana adanya pemungutan berlebihan terhadap pengunjung yang datang.
Selanjutnya ROMO DONNI menanggapi tentang Perihal diduga Premanisme berkedok Organisasi Masyarakat (ORMAS) yang lagi viral dibeberapa media massa, platform media sosial, yang mana sering melakukan pemalakan atau pemungutan uang kepada pengusaha maupun di tempat lainnya. Menurut Beliau, untuk Sikka belum ditemukan informasi masyarakat terkait adanya premanisme berkedok Ormas kepada pihak keuskupan Maumere. Namun jika mengikuti perkembangan berita yang beredar di medsos terkait aksi premanisme oleh Ormas, pihak Keuskupan berpendapat bahwa itu hanyalah segelintir oknum yang memiliki kepentingan pribadi, selagi Ormas itu melakukan kegiatan sesuai dengan AD/ART, maka Ormas itu tidak akan melakukan aksi premanisme mengingat Eksistensi Ormas diakui oleh Negara.
Pada kesempatan itu pula Pihak Keuskupan Maumere mengapresiasi pihak Polres Sikka yang telah mengamankan pelaksanaan Missa Yubilium di beberapa tempat di Wil Keuskupan Maumere sehingga dapat berjalan aman dan lancar, dengan melaksanakan pengamanan selama ibadat di Gereja-Gereja sehingga aktivitas peribadatan dapat berjalan dengan aman dan lancar. kami juga mengapresiasi Polres Sikka yang telah melakukan upaya pencegahan Kenakalan remaja dengan melakukan edukasi di sekolah-sekolah sehingga dapat meminimalisir adanya kenakalan remaja yang mengarah ke premanisme. kegiatan operasi ini senaiknya dilaksanakan di wilayah/lokasi dan waktu-waktu tertentu yang dianggap rawan serta di tempat tempat keramaian seperti tempat mete, pesta, dll yang mengumpulkan banyak orang, hal ini untuk mencegah timbulnya permasalahan seperti perjudian serta perkelahian antar kelompok, dll. Semua tindakan kepolisian ini sangat mulia yang bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Keberadaan praktik perjudian dan premanisme merupakan tantangan serius bagi ketertiban sosial dan keamanan publik. Kedua fenomena ini tidak hanya berkontribusi terhadap peningkatan tindak kriminal, tetapi juga menghambat pembangunan sosial-ekonomi masyarakat. Oleh karena itu, Polres Sikka memiliki peran strategis dalam memastikan masyarakat terlindungi, Tegas Romo Donni.
Selanjutnya beliau menambahkan Keberhasilan dalam memberantas Tindak Pidana termasuk perjudian dan premanisme tidak hanya bergantung pada aparat penegak hukum, tetapi juga membutuhkan peran aktif masyarakat. Program kemitraan antara kepolisian dan masyarakat, seperti pembentukan forum komunikasi dan kampanye sosial, menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi publik dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan pendekatan yang holistik dan sinergis, kepolisian dapat menjalankan fungsinya secara efektif dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan bebas dari praktik ilegal. Keberlanjutan dari upaya ini akan membawa dampak positif bagi stabilitas sosial serta kemajuan pembangunan yang lebih inklusif.
Selain memberikan berbagai Apresiasi Tidak lupa Romo Donni Migo memberikan Saran untuk Personil Polres Sikka dalam ( 3 P ) agar "Patuh" terhadap Aturan dan perintah pimpinan, kemudian "Peka" terhadap situasi disekitar tempat tinggalnya (respon terhadap situasi disekitar dimana langsung menegur dan menyelesaikan jika ada persoalan) dan juga "Peduli" (pergi langsung kesasaran untuk menujukan kepedulian terhadap masyarakat jika ada persoalan).
Pada akhir pernyataannya Sekretaris Keuskupan Agung Maumere RD. YAKOBUS DONNISIUS MIGO, S.Fil, M.Th., Lic.Th.Com, memberikan ucapan : "Terimkasih kepada Kapolres Sikka dan jajaran yang telah melayani dan melaksanakan tugas dengan baik untuk Nian Tana Sikka." *L.T*
( Humas Polres Sikka )