"Kunjungan Brigjen TNI Agus Feri Yusmono: Kolaborasi Polri dan TNI dalam TMMD Mempercepat Pembangunan Desa"

Tribratanewssikka.com-Maumere. Selasa, 13 April 2024, Brigjen TNI Agus Feri Yusmono, S.I.P., M.Si, dari Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Darat (ITJENAD), melakukan kunjungan kerja untuk melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-121 di Desa Riit, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka.

Kunjungan ini dimulai pada pukul 09.25 WITA, ketika Brigjen Agus Feri Yusmono dan rombongan tiba di lokasi. Sambutan hangat dari masyarakat setempat dimulai dengan sapan adat dan pengalungan selendang pada pukul 09.30 hingga 09.35 WITA. Pada pukul 09.40 WITA, TIM WASEV bersama Muspida Kab. Sikka memasuki tenda acara untuk memulai pengarahan kepada masyarakat Desa Riit.

Acara tersebut meliputi sambutan oleh Pj. Sekda Kab. Sikka, diikuti dengan sambutan dari TIM WASEV. Dandim 1602 Sikka kemudian memaparkan rencana, lokasi, dan anggaran TMMD Ke-121. Penyerahan bantuan sosial (bansos) menjadi salah satu agenda penting dalam kegiatan ini. Setelahnya, TIM WASEV beserta rombongan, didampingi Muspida Kab. Sikka, melakukan peninjauan langsung ke lokasi proyek TMMD.

Tamu undangan yang hadir dalam acara ini termasuk Komandan Kodim 1603 Sikka Letkol CZI Setiawan Nur Prakoso Utomo, Kasat Samapta Polres Sikka AKP PUTU SUMADI, S.H yang mewakili Kapolres Sikka, Kapolsek Nita Ipda Kadek Johan, Bhabinkamtibmas Desa Riit Bripka Maresel Saburi, Ketua DPRD Kab. Sikka Donatus David, Pj. Sekda Kab. Sikka Fhemmi Bapa, serta pejabat dan tokoh masyarakat lainnya.

 

Pukul 10.30 WITA, Brigjen Agus Feri Yusmono melakukan pengecekan terhadap penggusuran jalan dan pembuatan Crosway di lokasi TMMD Ke-121. Acara dilanjutkan dengan penanaman pohon mangga dan pohon manggis secara simbolis pada pukul 11.00 WITA. Kegiatan ditutup dengan istirahat dan makan siang bersama pada pukul 11.30 WITA.

 

Dalam kesempatan tersebut, Brigjen Agus Feri Yusmono menyatakan apresiasinya terhadap pembukaan jalan yang dilakukan oleh TMMD Ke-121, yang diharapkan memberikan manfaat signifikan bagi masyarakat Desa Riit dan sekitarnya. Beliau juga menegaskan bahwa penentuan lokasi TMMD Ke-121 berdasarkan pada kebutuhan dan manfaat yang dirasakan langsung oleh masyarakat. Ujarnya

 

Dalam pelaksanaan TMMD Ke-121, sinergitas antara Polri dan TNI terlihat jelas. Kolaborasi yang solid antara TNI dan Polri dalam mendukung program ini memainkan peran krusial dalam memastikan keberhasilan proyek dan keamanan di lapangan. 

 

Dukungan dari Polri dalam hal pengamanan dan koordinasi dengan masyarakat, serta kontribusi aktif TNI dalam pelaksanaan pembangunan fisik, mencerminkan komitmen kedua institusi untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa. 

 

Kerja sama ini tidak hanya meningkatkan efektivitas program TMMD, tetapi juga memperkuat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat. Kunjungan diakhiri pada pukul 13.00 WITA, saat TIM WASEV ITJENAD meninggalkan lokasi TMMD dan menuju Maumere dengan situasi yang aman dan terkendali.