Patroli Lampu Biru di Wilayah Hukum Polres Sikka, Upaya Satlantas Ciptakan Kamseltibcarlantas
Maumere, 17 Mei 2024 – Dalam rangka menciptakan kenyamanan, keamanan, kelancaran, ketertiban, dan keselamatan berlalu lintas, Satlantas Polres Sikka melaksanakan kegiatan Patroli Lampu Biru di wilayah hukum Polres Sikka pada Jumat malam, 17 Mei 2024. Patroli ini dipimpin oleh KBO Satlantas, Ipda Efraim Emanuel, bersama satu anggotanya.
Rute patroli yang dilalui meliputi seputaran Kota Maumere, khususnya di lokasi-lokasi yang rawan kemacetan, kecelakaan, dan tindak pidana. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan para pengendara mematuhi aturan lalu lintas serta meningkatkan kewaspadaan di jalan raya, terutama pada malam hari.
Dalam patroli ini, petugas juga memberikan imbauan kepada para remaja yang duduk di pinggir jalan agar tidak begadang hingga larut malam dan menghindari konsumsi minuman beralkohol. Selain itu, masyarakat, khususnya pejalan kaki, dihimbau untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan saat melintas di jalan raya guna menghindari kecelakaan.
KBO Satlantas Polres Sikka, Ipda Efraim Emanuel, menyatakan bahwa hasil dari kegiatan patroli ini adalah terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) yang lebih baik di wilayah hukum Polres Sikka. “Kami berharap dengan adanya patroli ini, para pengguna jalan lebih patuh terhadap peraturan lalu lintas dan lebih berhati-hati, sehingga dapat mengurangi angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah kita,” ujarnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasakan langsung manfaatnya, terutama dalam hal meningkatnya rasa aman dan tertib dalam berlalu lintas pada malam hari. Polres Sikka berkomitmen untuk terus menggelar patroli semacam ini secara rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban di jalan raya.