Polres Sikka Jajaran Rutin Laksanakan Patroli Untuk Menjaga Keamaman Wilayah

Polres Sikka Jajaran Rutin Laksanakan Patroli Untuk Menjaga  Keamaman Wilayah

Tribratanewssikka-Maumere

13-05-2025,

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jajaran Kepolisian Resor (Polres) Sikka secara rutin melaksanakan patroli di berbagai titik strategis di wilayah hukum Polres Sikka. Kegiatan Patroli dilaksanakan oleh SPKT ( Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu, yang mengabungkan pengemban fungsi Samapta, Reskrim, intel, Lantas dan fungsi Binmas, yang dilaksanakan dari Tingkat Polres sampai ke Tingkat Polsek, Subsektor dan Pos Pengamanan yang tersebar di wil Kab.Sikka.

Kegiatan Patroli ini dilaksanakan setiap hari dan pada jam-jam yang dianggap rawan. Patroli bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan serta memberikan rasa aman bagi warga masyrakat Sikka.

Kapolres Sikka menyampaikan bahwa patroli dilakukan baik siang maupun malam hari dengan menyasar daerah rawan kriminalitas, kawasan padat aktivitas, serta titik-titik yang sering menjadi lokasi kumpul masyarakat. Petugas berinteraksi langsung dengan warga guna memberikan imbauan terkait keamanan, serta menampung berbagai masukan dari masyarakat.

Selain berpatroli, petugas juga mengedukasi warga tentang pentingnya menjaga ketertiban dan berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman. Polres Sikka mengajak masyarakat untuk segera melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan yang berpotensi mengganggu keamanan.

Patroli rutin ini merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Sikka dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah serta memastikan masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tenang dan nyaman.

( Humas Polres Sikka )