USAI APEL PAGI, KASIPROPAM POLRES SIKKA LAKUKAN PEMERIKSAAN SIKAP TAMPANG DAN KELENGKAPAN ANGGOTA

USAI APEL PAGI, KASIPROPAM POLRES SIKKA LAKUKAN PEMERIKSAAN SIKAP TAMPANG DAN KELENGKAPAN ANGGOTA

Tribratanewssikka - Maumere, Bertempat di Lapangan Apel Polres Sikka, Kasipropam Polres Sikka Iptu Mikael Darmasa Donis bersama Anggotanya melaksanakan penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) terhadap anggota Polri dan Pns Polres Sikka. Rabu, (9/2/22) pagi 

Giat operasi penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) ini dilakukan  antara lain pemeriksaan Gampol dan kelengkapan diri sendiri seperti Kartu Tanda Anggota (KTA), KTP, Sikap Tampang dan yang belum memakai pakaian dinas sesuai peruntukannya.

Dalam pemeriksaan ini tidak hanya personel Bintara saja yang diperiksa kelengkapannya namun para perwira juga tidak luput oleh pemeriksaan.

Kasipropam  Polres Sikka mengatakan bahwa kegiatan Gaktibplin merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh  Propam Polres Sikja guna meminimalisir pelanggaran anggota.

“ Pertama yang saya sampaikan kepada anggota Polres Sika kalau menggunakan seragam harus sesuai aturan, apabila kami masih menemukan hal tersebut kami akan langsung tindak ditempat, Kita disini menggunakan seragam sesuai aturan, silahkan anda pakai sesuai dengan aturan tapi jangan bikin sendiri, ngarang namanya. Sekali lagi saya tekankan kami anggota Provos bukan mencari kesalahan melainkan kami menegakkan hukum.” Ujarnya, (h17).