Polres Sikka Kawal Aksi Mimbar Bebas PMKRI Dan HMI

Polres Sikka Kawal Aksi Mimbar Bebas PMKRI Dan HMI

Tribratanewssikka.com, Maumere- Bertempat di Patung Kuda Gerek, Jalan Jendral Admad Yani, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Maumere, Perhimpunan Mahasiswa Kristen Katholik Indonesia (PMKRI), cabang Sikka telah di langsungkan aksi mimbar bebas dalam rangka memperingati hari Lahirnya Pancasila, hari Selasa,( 01/06/2021) pukul 15.30 wita.

 

Aksi mimbar bebas tersebut diikuti oleh para mahasiswa PMKRI cabang Sikka, serta di pimpin oleh Ketua PMKRI “ARIS RAGA”.

 

Dalam aksi mimbar bebas tersebut PMKRI cabang Maumere menyampaikan beberapa hal yaitu” Isu Nsional Berupa: Sejarah Pancasila, Empat Pilar Kebangsaan UUD1945, Pancasila, NKRI dan Bhineka tunggal Ika, Menangkal masuknya pengaruh Paham lain dalam kehidupan bangsa dan negara RI, Isu Lokal :Dugaan penyalahgunaan keuangan travo IGD Tc.Hillers, Penyalaguna Keuangan Proyek Puskesmas Waigete, Proyek Mangkrak pembangunan kantor Disdukcapil Kab. Sikka, Pro Kontra Pinjaman Daerah”.

Dalam aksi mimbar bebas tersebut Margasiswa PMKRI Cab. Maumere juga melakukan aksi Teaterikal dan pembacaan puisi bertemakan Pancasila

Kemudian Bertempat di Patung Selamat Datang / Teka Iku, Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI) Sikka, melangsungkan aksi mimbar bebas dalam rangka memperingati Hari Lahirnya PANCASILA, hari selasa, ( 01/06/2021) pukul 16.00 wita.

Aksi mimbar bebas tersebut diikuti oleh para mahasiswa HMI cabang Sikka, dan di pimpin oleh Ketua HMI “ANDI  FATAH”.

Dalam aksi mimbar bebas tersebut HMI cabang Sikka melaksanakan beberapa kegiatan Yaitu:  Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Membacakan Puisi,  Membagika  Selebaran Teks Pancasila, Membacakan Teks Pacasila secara bersamaan, Menjelaskan Terkaiit lahirnya idiologi pancasila, Menyatakan bahwa masyarakat indonesia harus Hidup layak dan semakmur-makmurnya, Meminta Masyarakat Kab. sikka dapat merefleksikan pancasila sebagai dasar Negara, Mengucapkan sumpah mahasiswa indonesia dan Melaksanakan Orasi terbatas didepan Patung selamat datang.

Kegiatan tersebut mendapat Pengawalan Dan Pengamanan dari Anggota Polres Sikka di bawah pimpinan Kabag Ops Polres Sikka AKP Wihelmus Sinlae, S.H, guna mencegah timbulnya gangguan Lalu lintas dan Kamtibmas serta pelanggaran Prokes.