"Pospol Mego Polsek Paga: Patroli Kamtibmas Dan Himbauan Jaga Kamtibmas Dalam Rangkaian Pelaksanaan Pilkada"

Tribratanewssikka.com-Maumere. Pospol Megi Polsek Paga aktif melakukan patroli dan himbauan Kamtibmas dalam rangkaian pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di wilayah ini. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Piket Jaga SPKT Regu 2 Polsubsektor Mego, Polsek Paga, diawali pukul 10.00 WITA di Dusun Nualolo, Desa Bhera, Kecamatan Mego.

Patroli rutin ini bertujuan untuk memelihara ketertiban hukum masyarakat serta meningkatkan kewaspadaan guna menjaga situasi aman dan kondusif selama periode Pilkada. 

 

Dalam patroli tersebut, polisi juga menghimbau masyarakat tentang bahaya narkoba dan minuman keras, serta menekankan pentingnya tidak terlibat dalam aktivitas perjudian.

 

Disamping itu Personel Juga mengatakan "Pilkada adalah momentum penting bagi kita semua untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. 

 

Untuk itu, Kami mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sikka agar turut mendukung upaya-upaya pencegahan dan menghindari segala bentuk pelanggaran hukum," ujar BRIPKA Egidius Funan, yang memimpin patroli tersebut.

 

Patroli berlangsung lancar dan selesai pada pukul 11.00 WITA, dengan dukungan dari satu unit Ranmor Dinas Honda Verza sebagai sarana mobilitas petugas. Foto dokumentasi kegiatan turut dilampirkan sebagai bukti pelaksanaan kegiatan ini.

 

Kegiatan patroli dan himbauan Kamtibmas ini merupakan bagian dari komitmen Polres Sikka dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama periode Pilkada, serta mengajak seluruh warga untuk aktif berpartisipasi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai.

 

Diharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga Kamtibmas demi kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Sikka.