Rekapitulasi DPSHP Kelurahan Beru Tetapkan 2.815 Pemilih untuk Pilgub dan Pilbup 2024

Tribratanewssikka.com-Maumere, 7 September 2024 – Kelurahan Beru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, menyelenggarakan rapat Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. 

Rapat yang berlangsung di Aula Kantor Lurah Beru ini dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Beru, Oktaviani Nona Theredja Pareira, Bhabinkamtibmas AIPDA Nuryadin Djafar, Babinsa PRAKA S. Kopyang, serta perwakilan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Alok Timur, Daniel Rajalewa. Selain itu, hadir pula tokoh masyarakat setempat, Don Dian, anggota PPS, dan Panitia Pengawas Kelurahan (PKD) Beru.

Rapat yang dimulai pada pukul 10.30 WITA ini bertujuan untuk menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) sementara di Kelurahan Beru. Dari hasil rekapitulasi, tercatat jumlah pemilih sementara di Kelurahan Beru sebanyak 2.815 pemilih yang tersebar di 5 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Adapun rincian pemilih adalah 1.316 laki-laki dan 1.499 perempuan.

 

AIPDA Nuryadin Djafar, selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Beru, turut memastikan keamanan dan kelancaran jalannya rapat. "Kegiatan berjalan dengan aman dan terkendali hingga rapat berakhir pada pukul 12.00 WITA," ujar AIPDA Nuryadin.

 

Dengan ditetapkannya DPT sementara ini, Kelurahan Beru siap untuk mengikuti proses tahapan pemilu berikutnya menjelang pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang akan digelar serentak pada 2024.

 

Kegiatan rekapitulasi ini menunjukkan komitmen seluruh pihak dalam menjaga transparansi dan akurasi data pemilih guna mendukung terselenggaranya pemilu yang jujur dan adil di Kabupaten Sikka.( Cm²⁴)